Detail Cantuman Kembali

XML

Interpretasi Ayat-ayat Jihad Mneurut Sayyid Qutb dan Karen Amstrong: Respon terhadap Islamofobia


Jihad, berasal dari akar kata Arab "jahada," memiliki arti usaha maksimal dengan kekuatan dan kesulitan. Secara bahasa, jihad dapat diartikan sebagai penyeruan, dakwah, perintah kebaikan, larangan kejahatan, peperangan, penaklukan, dan penahanan hawa nafsu. Dalam konteks syar'i, jihad merujuk pada usaha seorang Muslim memerangi orang kafir setelah dakwah untuk Islam ditolak, dengan tujuan menegakkan kalimat Allah. Berdasarkan latar belakang di atas, maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimana konsep Jihad dijelaskan dalam perspektif Sayyid Quṭb dan Karen Armstrong ? 2) Bagaimana korelasi Ayat Jihad terhadap Islamofobia dijelaskan dalam perspektif Sayyid Qutb dan Karen Armstrong ? Jenis penelitian dalam skripsi ini adalah studi kepustakaan (Library Research). Sumber data primer dalam penelitian ini adalah Tafsir Fī Ẓilāl Al-Qur’an, karya Sayyid Quṭb dan, Buku Muhammad. A Prophet for Our Time Berdasarkan pandangan Sayyid Quṭb dalam pemikiran dialetika yang dipakai dalam penafsiran ayat-ayat Al-Qur’an Jihād adalah mutlak perintah Allah Swt untuk memerangi kaum Quraisy, Kafir, dan Agama lain dimana pun ditemui, karen Armstrong dalam pandangannya terhadap Jihad yaitu Islam adalah agama yang dibawa oleh nabi Muhammad untuk membawa perdamaian, Jihād adalah hal yang baik untuk diterapkan konsepnya, Istilah "jihad" sering disalahartikan sebagai kekerasan, padahal dalam konteks asli Islam, jihad mencakup perjuangan positif seperti melawan hawa nafsu dan berusaha dalam kehidupan beragama. Penyalahgunaan konsep jihad oleh oknum ekstremis berkontribusi pada munculnya terorisme dan memperburuk Islamofobia.
Alif Arsyadani Waliya - Personal Name
SKRIPSI IAT 609
2x1.3
Text
Indonesia
2032
serang
xxiv + 88 hlm.; 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...