Detail Cantuman Kembali

XML

Pengaruh Return On Asset (ROA) dan Debt to Equity Ratio (DER) Terhadap Firm Value yang Terdaftar di Jakarta Islamic Index (JII) Periode 2019-2023


Firm Value atau nilai perusahaan menggambarkan penilaian kolektif investor tentang kinerja suatu perusahaan baik kinerja saat ini maupun yang akan datang. Terdapat beberapa variabel dalam penilaian kinerja perusahaan yang harus menjadi perhatian para investor sebelum menanamkan modalnya, antara lain Return On Asset (ROA) dan Debt to Equity Ratio (DER). Dengan memperhatikan Return On Asset (ROA) dan Debt to Equity Ratio (DER) maka para investor dapat melihat kualitas perusahaan yang akan menjadi tujuan investasi. Berdasarkan latar belakang diatas, maka perumusan masalah dalam penelitian ini adalah : 1) Bagaimana pengaruh Return On Asset (ROA) secara parsial terhadap firm value. 2) Bagaimana pengaruh Debt to Equity Ratio (DER) secara parsial terhadap firm value. 3) Bagaimana pengaruh Return On Asset (ROA) dan Debt to Equity Ratio secara simultan terhadap firm value. Tujuan dari peneenelitian ini adalah: 1) Untuk mengetahui pengaruh Return On Asset (ROA) secara parsial terhadap firm value. 2) Untuk mengetahui pengaruh Debt to Equity Ratio (DER) secara parsial terhadap firm value. 3) Untuk mengetahui pengaruh Return On Asset (ROA) dan Debt to Equity Ratio (DER) secara simultan terhadap firm value. Penelitian ini menggunakan metode analisis regresi linier berganda. Metode uji asumsi klasik yang digunakan adalah uji normalitas, uji heteroskedastisitas, uji multikolinearitas, uji autokorelasi serta uji statistik berupa uji F dan uji T kemudian analisis koefisien korelasi dan koefisien determinasi. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang bersumber dari Bursa Efek Indonesia (BEI) pada perusahaan yang termasuk dalam index Jakarta Islamic Index (JII) dengan kurun waktu 2019- 2023. Berdasarkan pengujian secara parsial bahwa Return On Asset (ROA) memiliki nilai diperoleh nilai thitung > ttabel yaitu sebesar 3.920 > 2.018 dan nilai signifikansi sebesar 0.001
Wildan Fajar Nugraha - Personal Name
SKRIPSI ES 1125
2x6.3
Text
Indonesia
2024
serang
130 hlm.; 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...