Detail Cantuman Kembali

XML

Hubungan Pelaksanaan Supervisi Kepala Madrasah Dengan Kinerja Guru MTsN 1 Kab.Serang


Penelitian ini bertujuan: 1) Untuk mengetahui pelaksanaan supervisi kepala madrasah, 2) Untuk mengetahui kinerja guru di MTsn 1 Kab. Serang, 3) Untuk mengetahui seberapa besar hubungan pelaksanaan supervisi kepala madrasah dalam meningkatkan kinerja guru. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif dengan instrumen pengumpulan data berupa angket, yang di kolaborasikan dengan observasi, dan dokumentasi ke lokasi penelitian. Adapun populasi dan sampel dalam penelitian ini sebanya 50 responden guru MTsN 1 Kab. Serang. Dalam menganalisis data penelitian, digunakan statistik deskriptif dan inferensial, normalitas data penelitian diuji dan analisis statistik keterkaitan variabel menggunakan rxy product moment pearson. Kesimpulan. Hasil penelitian ini adalah 1) Pelaksanaan supervisi kepala madrasah sangat efektif meningkatkan kinerja guru, dengan tingkat efektifas sebesar 74,19 %, dengan rata-rata data atau mean=100,10 dan standar deviasi = 9,43. Sebaran data berdistribusi normal, karena Lhitung = 0,58 lebih kecil daripada Ltabel=0,886 2) Kinerja guru MTsN 1 Kab. Serang mengalami peningkatan berdasarkan sebaran data dengan tingkat capaian peningkatan sebesar 80,94 %, rata-rata data atau mean= 80,94 dan standar deviasi = 6,40. Sebaran data berdistribusi normal, karena Lhitung = 0,78 lebih kecil daripada Ltabel=0,886. 3) Terdapat hubungan yang cukup baik antara pelaksanaan supervisi kepala madrasah dengan peningkatan kinerja guru, korelasi berkategori cukup dengan nilai rxy= 0,56. Adapun konstribusi supervisi kepala Madrasah dalam meningkatkan kinerja guru sebesar 31,36 %, Sisanya dipengaruhi oleh faktor lain yang dapat diteliti kembali.
Mila Azizatunnisa - Personal Name
SKRIPSI MPI 305
2x7.31
Text
Indonesia
2024
serang
xvi + 82 hlm.: 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...