Detail Cantuman Kembali

XML

Evaluasi Program Jum’at Berkah Dalam Mengembangkan Iman dan Taqwa Peserta Didik Dengan Menggunakan Model CIPP (Studi di YPI Nurul Muttaqien Kec. Tigaraksa Kab. Tangerang Prof. Banten)


Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi program Jum’at berkah dalam mengembangkan iman dan taqwa peserta didik kelas X di YPI Nurul Muttaqien, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten, menggunakan model evaluasi CIPP (Context, Input, Process, Product). Program Jum’at berkah merupakan salah satu upaya sekolah dalam meningkatkan kualitas spiritual peserta didik melalui berbagai kegiatan keagamaan yang dilaksanakan setiap hari Jumat. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan metode evaluatif. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Subjek penelitian terdiri dari peserta didik kelas X, guru, dan pengelola program. Analisis data dilakukan dengan mengikuti tahapan model CIPP untuk mengevaluasi konteks, input, proses, dan produk dari program tersebut. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Context: Program Jum’at Berkah sesuai dengan kebutuhan spiritual peserta didik dan didukung oleh visi misi sekolah yang berfokus pada pembentukan karakter islami; 2) Input: Sumber daya yang digunakan, termasuk materi, tenaga pengajar, dan fasilitas, cukup memadai untuk mendukung pelaksanaan program; 3) Process: Pelaksanaan kegiatan berjalan lancar meskipun terdapat beberapa kendala teknis seperti keterbatasan waktu dan variasi metode yang perlu ditingkatkan; 4) Product: Program ini berhasil meningkatkan pemahaman agama, keimanan, dan ketakwaan peserta didik, meskipun masih ada ruang untuk perbaikan dalam hal konsistensi pelaksanaan dan evaluasi berkelanjutan. Secara keseluruhan, program Jum’at berkah di YPI Nurul Muttaqien efektif dalam mengembangkan iman dan taqwa peserta didik kelas X. Namun, beberapa rekomendasi diberikan untuk meningkatkan program ini, termasuk peningkatan pelatihan bagi tenaga pengajar, penambahan variasi kegiatan, dan evaluasi rutin untuk memastikan program berjalan sesuai dengan tujuan yang diharapkan.
Siti Safrila Hirani - Personal Name
SKRIPSI PAI 3580
2x7.33
Text
Indonesia
2024
serang
xiii + 127 hlm.: 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...