Detail Cantuman Kembali

XML

Peran Komunitas Trigona Tangerang dalam Pemberdayaan Masyarakat Melalui Program Edukasi Center Budidaya Lebah (Studi Kasus Taman Argo Lebah Alam Jaya Kelurahan Alam Jaya Kecamatan Jatiuwung Kota Tangerang)


Pemberdayaan masyarakat harus dilihat sebagai upaya untuk meningkatkan dan mempercepat upaya penanggulangan kemiskinan, dalam hal ini Komunitas Trigona Tangerang membuat terobosan dalam pemberdayaan masyarakat di Kelurahan Alam Jaya melalui program edukasi center budidaya lebah. Untuk itu, Komunitas Trigona Tangerang hadir menjadi tempat untuk menyalurkan kegemaran masyarakat dalam berbudidaya lebah dan bagi masyarakat yang ingin mengembangakan keterampilan dan kemampuan tambahan bisa ikut serta dalam kegiatan edukasi center budidaya lebah secara gratis. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan 1). Untuk menjelaskan peran Komunitas Trigona Tangerang terhadap pemberdayaan masyarakat melalui edukasi center. 2). Untuk menjelaskan proses pemberdayaan Edukasi Center di Masyarakat Taman Alam Jaya 3). Untuk mengetahui faktor pendukung dan pengahmbat peran Komunitas Trigona Tangerang dalam pemberdayaan masyarakat melalui edukasi budidaya lebah studi kasus Taman Argo Lebah Alam Jaya Kelurahan Alam Jaya, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang. Dalam penelitian ini penulis mengunakan metode kualitatif deskritif, sedangkan untuk pengumumpulan datanya dengan mengunakana Teknik observasi, wawancara dengan Ketua Komunitas, wakil Komunitas dan Anggota Komunitas. dan dokumentasi. Waktu penelitan ini mulai Maret 2022 sampai Desember 2022 yang berlokasi di taman Argo Lebah Alam Jaya Kelurahan Alam Jaya Kecamatan Jatiuwung Kota Tangerang. Berdasarakan penelitian yang telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa komunitas Trigona Tangerang memiliki program edukasi center budidaya Lebah. Dengan adanya program ini masyakarat Kelurahan Alam Jaya bisa mengembangkan keterampilan dan bakat serta bisa menambah pengahasilan. Dalam menjalankan program edukasi center budidaya melalui berbagai tahapan-tahapan yang harus dilalui mulai dari tahap perisapan, tahap Assesment, tahap perencanaan program, tahap rencana aksi, pelaksanaan program, tahap evaluasi dan tahap terminasi. Adapun faktor penghambat dan pendukung dalam program edukasi center budidaya lebah tentunya keteribatan pengurus dan keterlibatan masyarakat.
Muhammad Ilham Kurniawan - Personal Name
SKRIPSI PMI 172
305
Text
Indonesia
2022
serang
xii + 98 hlm.; 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...