Detail Cantuman Kembali

XML

Pengembangan permainan monopoli sebagai media pembelajaran IPA materi perubahan kenampakan bumi dan benda langit di kelas IV SD Negeri Sindangsono V Kecamatan Sindang Jaya Kabupaten Tangerang


Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan prosedur pengembangan media permainan monopoli pembelajaran IPA materi perubahan kenampakan bumi dan benda langit di Kelas IV SD Negeri Sindang Sono 5 dan menghasilkan produk permainan IPA untuk siswa Kelas IV SD pada materi perubahan kenampakan bumi dan benda langit. Penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri Sindang Sono 5 kecamatan sindang jaya kabupaten tangerang tahun pelajaran 2019/2020. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Research and development (R&D), yang merujuk model 4-D (Four D models) menurut Thiagarajan dengan penyesuaian sesuai konteks penelitian pada 3 tahap: define (pendefinisian), design (perancangan), dan develop (pengembangan). Data diperoleh melalui wawancara, observasi, dan angket. Validasi produk dilakukan oleh dosen validator, kepala sekolah, dan uji coba terbatas siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: pada hasil validasi tiap-tiap aspek yaitu aspek tampilan media memperoleh nilai rata-rata 3,81 dengan kategori layak. Pada hasil aspek petunjuk permainan memperoleh nilai rata-rata 3,9 dengan kategori layak. Aspek kelayakan isi memperoleh nilai rata-rata 4,4 dengan kategori sangat layak, dan pada aspek kebahasaan memperoleh nilai rata-rata 3,34 dengan kategori layak, serta pada aspek hasil validasi aspek penyajian memperoleh nilai rata-rata 3,93 dengan kategori layak. Sedangkan hasil rekapitulasi keseluruhan aspek memperoleh rata-rata skor 3,89 dengan kategori layak atau sangat layak.
Siti Juleha - Personal Name
SKRIPSI PGMI 1399
SKRIPSI PGMI 1399
Text
Indonesia
Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten
2019
Serang Banten
21,5cm, 28cm, 94 hlm
LOADING LIST...
LOADING LIST...