Detail Cantuman Kembali
Pengaruh Investasi Terhadap Pertumbuhan Ekonomi di Provinsi Banten Tahun 2013-2016
Khita Rukhita, NIM 141401627, Judul Skripsi: Pengaruh Investasi Terhadap Pertumbuhan Ekonomi di Provinsi Banten Tahun 2013-2016
Investasi merupakan segala bentuk kegiatan penanaman modal, baik oleh Penanaman Modal Dalam Negeri maupun Penanaman Modal Asing, untuk melakukan usaha diwilayah Negara Republik Indonesia. Seperti di provinsi Banten dapat dilihat dari Realisasi Investasi yang pergerakan fluktuasi selama periode 2013 sampai 2016, Investasi berpengaruh signifikan Terhadap Pertumbuhan Ekonomi di Provinsi Banten,
Berdasarkan latar belakang di atas maka perumusan masalah dalam penelitian ini adalah: Bagaimana dan Seberapa Besar Pengaruh InvestasiTerhadap Pertumbuhan Ekonomi di Provinsi Banten tahun 2013-2016?. Tujuan dari penelitian ini adalah: Mengetahui bagaimana pengaruh Investasi terhadap Pertumbuhan Ekonomi di Provinsi Banten tahun 2013-2016.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian dengan pendekatan kuantitatif dengan menggunakan data sekunder berupa Data Panel yaitu gabungan antara Data runtun waktu (time series) dengan Data silang (cross section) dan analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji asumsi klasik, analisis regresi linear sederhana, uji parsial, uji koefisien korelasi dan koefisien determinasi.
Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa secara parsial Investasi berpengaruh positif signifikan terhadap Pertumbuhan Ekonomi. Hal ini dapat di lihat dari nilai t hitung lebih besar dari t tabel (3,895 > 2,042), serta nilai signifikan yang lebih kecil dari 0,05 yaitu ( 0,001 < 0,05). Dilihat dari nilai koefisien korelasi (R) sebesar 0,593 atau 59,3% yang berarti tingkat hubungan antara variabel Investasi dengan Pertumbuhan Ekonomi adalah Sedang karena berada dalam interval koefisien (0,40-0,599). Sementara nilai koefisien determinasi ( R Square) sebesar 0,328. Hal ini berarti variabel Tingkat Investasi dapat menjelaskan pengaruhnya terhadap Pertumbuhan Ekonomi yaitu 32,8% sedangkan sisanya yaitu 67,2% di jelaskan oleh faktor-faktor lain seperti Tenaga Kerja, Sumber Daya Alam, Barang Modal, Ekspor dan lain-lain
Khita Rukhita - Personal Name
SKRIPSI EIS 154
SKRIPSI EIS 154
Text
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten
2018
Serang Banten
21.5cm, 28cm, 71hlm
SKRIPSI EIS 154
LOADING LIST...
LOADING LIST...