Detail Cantuman Kembali

XML

Pengaruh Layanan Bimbingan Belajar Terhadap Motivasi Belajar Peserta Didik dalam Bidang Studi Pendidikan Agama Islam


Layanan bimbingan belajar adalah proses pertolongan dari pembimbing kepada peserta didik/orang yang dibimbing dalam memecahkan kesulitan yang berhubungan dengan masalah belajar baik di sekolah maupun di luar sekolah, agar peserta didik dapat menyesuaikan diri dengan situasi belajar dan menghadapi situasi baru dalam memecahkan masalah dan penyesuaian diri, agar ia dapat bertanggungjawab, berketerampilan, dan menciptakan situasi belajar yang tentram sehingga ia akan tumbuh motivasinya untuk belajar dan menjadikan belajar yang lebih maju dan optimal.
Perumusan masalah pada penelitian ini adalah : 1) Bagaimana Layanan Bimbingan Belajar pada Peserta Didik di SMP Negeri 1 Cikupa?. 2) Bagaimana motivasi belajar peserta didik dalam bidang studi PAI di SMPN I Cikupa?. 3) Bagaimana pengaruh antara layanan bimbingan belajar dengan motivasi belajar peserta didik dalam bidang studi PAI di SMPN I Cikupa?
Adapun tujuan penelitian ini adalah: 1) Untuk mengetahui layanan bimbingan belajar di SMPN I Cikupa. 2) Untuk mengetahui motivasi belajar peserta didik dalam bidang studi Pendidikan Agama Islam di SMPN I Cikupa. 3) Untuk mengetahui seberapa besar pengaruh antara layanan bimbingan belajar dengan motivasi belajar peserta didik dalam bidang studi Pendidikan Agama Islam di SMPN I Cikupa.
Penelitian ini penulis laksanakan di SMPN I Cikupa Kec. Cikupa Kab. Tangerang. Adapun metode yang digunakan adalah metode deskriptif kuantitatif dengan teknik pengumpulan data : observasi, wawancara, angket, studi pustaka dan analisis data yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif.
Kesimpulan yang dapat di peroleh dari penelitian ini adalah, (1) Berdasarkan hasil perhitungan layanan bimbingan belajar (variabel X) di SMP Negeri I Cikupa dengan ditunjukan perolehan skor rata-rata sebesar 50.38 maka dengan demikian kesimpulan dari hasil tersebut termasuk dalam kategori cukup. (2) Berdasarkan hasil perhitungan motivasi belajar peserta didik dalam bidang studi Pendidikan Agama Islam (variabel Y) di SMP Negeri I Cikupa dengan ditunjukan perolehan skor rata-rata sebesar 68.16 maka dengan demikian kesimpulan dari hasil tersebut termasuk dalam kategori besar/baik. (3) hasil analisis regresi antara variabel X dan variabel Y dengan menggunakan product moment (rxy) terdapat pengaruh lemah atau rendah ditunjukan dengan perolehan skor 0,32. Adapun kontribusi variabel X terhadap variabel Y dengan mengacu kepada Coefisien Determinasi (CD) ialah 10,24 % yang berarti kecil pengaruhnya, sedangkan sisanya 89,76 % dipengaruhi oleh faktor-faktor lain, yang dapat diteliti lebih lanjut.

Nana Meily Nurdiansyah - Personal Name
Skripsi PAI 1530
Skripsi PAI 1530
Text
Indonesia
Fak. Tardab
2012
serang-banten
21.5cm, 28cm, 92hlm
LOADING LIST...
LOADING LIST...