Detail Cantuman Kembali
Upaya Meningkatkan Kreativitas Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran PAI Melalui Media Sumber Belajar
Pembelajaran pada dasarnya merupakan upaya pendidik untuk membantu peserta didik melakukan kegiatan belajar, melalui pembelajaran guru dapat membantu peserta didik mendapatkan informasi, ide, keterampilan, cara berfikir dan mengekpresikan ide. Pembelajaran merupakan sarana utama dalam upaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia, dengan akalnya manusia dapat berfikir kreatif, dengan qalbunya manusia mampu menangkap dan mengekspresikan keimanan, keislaman, dan keikhlasannya. Kreativitas pada hakikatnya adalah mengekspresikan apa yang dilihat, dialami, dirasakan dan dipikirkan melalui beljar dengan menggunakan media. Dengan pembelajaran menggunakan media sumber belajar dan kreativitas belajar siswa dapat di arahkan pada kegiatan-kegiatan positif. Pembelajaran dengan Media sumber belajar tidak diberikan sebagian besar sekolah-sekolah kita, diantara yang ada hanya memberikan teori-teorinya saja, sedangkan pembelajaran dengan menggunakan media sumber belajar infokus itu perlu untuk meningkatkan/menumbuhkan kemampuan berfikir kritis, berimajinasi, bekerja sama, dan membantu teman.
Berdasarkan latar belakang di atas, maka perumusan masalah dalam penelitian ini adalah: Bagaimana Upaya Meningkatkan Kreativitas Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran PAI Melaui Media Sumber Belajar di Kelas VIII SMPN 2 Cilegon?
Tujuan penelitian ini adalah: Untuk Mengetahui Bagaimana Upaya Meningkatkan Kreativitas Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran PAI Melalui Media Sumber Belajar Berjalan Dengan Baik.
Penelitian ini dilaksanakan di kelas VIII SMPN 2 Cilegon, dengan jumlah 25 siswa, metode yang digunakan adalah, penelitian tindakan kelas (PTK) dengan menggunakan media sumber belajar, yang dilaksanakan melalui beberapa tahapan yaitu diantaranya: Pos-test, pelaksanaan tindakan siklus I dan siklus II, yang meliputi rencana, tindakan observasi, dan refleksi, sedangkan yang digunakan berupa tes observasi dan wawancara dengan guru mitra dan siswa.
Berdasarkan hasil penelitian yang dilaksanakan melalui beberapa tahapan yaitu diantaranya: pos-test sampai siklus II, menunjukkan adanya peningkatan terhadap hasil belajar siswa dan kreativitas siswa, dengan menggunakan media sumber belajar diperoleh nilai siswa pada pos-test 59,00 pada siklus I mencapai nilai rata-rata 65,00 dan siklus II mencapai nilai rata-rata 78,00, dengan demikian dapat disimpulkan dengan media sumber belajar pada mata pelajaran PAI, dapat meningkatkan hasil belajar dan kreativitas siswa, hal tersebut dapat dilihat dari nilai data-data yang diperoleh dari pos-test, hasil siklus I dan siklus II adanya peningkatan.
Nurhasanah - Personal Name
Skripsi PAI 1715
Skripsi PAI 1715
Text
Indonesia
Fak. Tardab
2013
serang-banten
21.5cm, 28cm, 80hlm
LOADING LIST...
LOADING LIST...