Detail Cantuman Kembali

XML

Peningkatan Hasil Belajar Bahasa Indonesia Pada Siswa Kelas I Melalui Pendekatan Proses Di Madrasah Ibtidaiyah Nurul Falah Binong Tangerang


Ida Paridah, NIM: 0929100113. Pembelajaran bahasa Indonesia merupakan mata pelajaran yang disajikan di MI agar siswa mampu mengembangkan keterampilan berbahasa yang berguna bagi dirinya dalam kehidupan sehari-hari, serta mampu mengembangkan pemahaman tentang menyimak, berbicara, membaca dan menulis. Dengan keterampilan tersebut diharapkan dapat digunakan untuk mengingkatkan kualitas pembelajaran di sekolah dan menciptakan output siswa yang lebih berkemabang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam 3 siklus. Instrumen penelitian menggunakan tes, pedoman obsservasi catatan lapangan dan lembar wawancara. Data diperoleh dari subjek penelitian siswa sebanyak 21 oarang. Hasil penelitian diperoleh kesimpulan bahwa prosedur pembelajaran bahasa Indonesia menggunakan pedekatan proses dilaksanakan mulai dari proses perencanaan yang tepat, pelaksanaan dengan menghubungakn materi pembelajaran daengan pengalaman siswa serta situasi nyata dan diskusi kelompok. Aktivitas belajar siswa meningkat dengan baik, aktivitas siswa dalam kelompok meningkat dari siklus I 69% meningkat pada sikus II menjadi 78%. Aktivitas siswa secara individu pada siklus I 69% m,eningkat pada siklus II menjadi 82% dan pada siklus III menjadi 85%, begitu dengan hasil belajar siswa. Nilai rata-rata siswa pada siklus I 60,9, pada sikus II mendaji 82,8 dan pada siklus III menjadi 87,1. Sehubungan dengan hal tersebut maka pendekatan proses dapat digunakan dalam pembelajaran Bahasa Indonesia yang disesuaikan dengan metode dan perkembangan siswa.
Ida Paridah - Personal Name
Skripsi PGMI 134
Skripsi PGMI 134
Text
Indonesia
Fak. Tardab
2012
serang
21,5cm, 28cm, 55hlmn
LOADING LIST...
LOADING LIST...