Detail Cantuman Kembali
Nilai-nilai Edukatif Yang Terkandung Dalam Kewajiban Menutup Aurat
Aurat merupakan bagian tubuh yang tidak boleh dilihat oleh wanita lain dan laki-laki lain yang memang tidak memilki hak atasnya. Menutup aurat merupakan suatu ibadah yang wajib bagi setiap kaum muslimin baik laki-laki dan perempuan, untuk itu Islam mengajarkan kepada kaum wanita dan laki-laki untuk menutup aurat dan menjaga penampilan lahir maupun bathin. Islam memiliki batasan untuk mengatur umatnya agar berpakaian yang baik dan sopan. tetapi tidak semua umat Islam mau mengikuti aturan itu termasuk tata cara berpakaian khusus perempuan yang dianggap memberatkan bagi sebagian orang. Di Indonesia banyak sekali wanita-wanita muslimah yang memakai pakaian tetapi telanjang, sebab pakaian yang mereka kenakan tidak dapat menutupi apa yang telah Allah perintahkan untuk ditutupi, salah satu penyebab fenomena ini adalah karena masuknya budaya Barat. Banyak wanita muslimah yang merancang pakaian dengan pola yang bertentangan dengan ketentuan syar’i, padahal cara berpakaian yang baik dapat mencerminkan sikap dan diri orang yang menggunakannya. Islam tidak melarang umatnya untuk tampil menarik di depan umum, akan tetapi perlu diingat akan batasan antara pakaian sopan dan tidak seronok dengan pakaian yang dianggap mengundang nafsu bagi kaum Adam.
Berdasarkan uraian di atas, maka timbul sebuah masalah yang perlu diteliti yaitu : Nilai-nilai edukatif apa yang terkandung dalam kewajiban menutup aurat? Sesuai perumusan masalah di atas maka tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui nilai-nilai edukatif apa yang terkandung dalam kewajiban menutup aurat.
Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif atau studi pustaka, yaitu pengumpulan buku-buku referensi yang berkaitan dengan judul skripsi baik dari sumber primer maupun internet. Untuk penulisan Al-Qur’an berpedoman pada Al-Qur’an dan terjemahnya, sedangkan hadist disesuaikan dengan Arab aslinya atau dengan penyesuaian pada buku-buku lain dengan mengutip hadist yang dimaksud.
Kesimpulan dari skripsi nilai-nilai edukatif yang terkandung dalam kewajiban menutup aurat adalah Islam menetapkan aturan-aturan bagi wanita dalam hal berpakaian, berprilaku, dan bergaul tidak ada maksud lain untuk menjaga kehormatan dan kemuliaan wanita itu sendiri. Allah memerintahkan kepada kaum muslimin baik wanita dan laki-laki yang telah akil baligh untuk menutup aurat sesuai dengan ketentuan syar’i, karena perintah itu mengandung hikmah dan nilai-nilai edukatif yang tinggi diantaranya adalah menanamkan akhlak mulia, takwa, sopan santun, berpribadi dan berbudi luhur.
Ade Juliyanti - Personal Name
Skripsi PAI 1754
Skripsi PAI 1754
Text
Indonesia
Fak. Tardab
2013
serang
21.5cm, 28cm, 95hlm
LOADING LIST...
LOADING LIST...