Detail Cantuman Kembali
DISTRIBUSI HARTA KEKAYAAN DALAM PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM
Nama: Rutikno, NIM: 99335553, Judul skripsi: "Distribusi Harta Kekayaan dalam Perspektif Ekonomi Islam"
Dalam Islam harta hanya merupakan salah satu sarana bagi umatnya untuk mencapai kebahagiaan di dunia dan akhirat. Yang mana dalam konsep kebahagiaannya tersebut, sangat menekankan aspek persaudaarn dan keadilan sosio-ekonominya. Sehingga harta kekayaan yang dimiliki oleh setiap individu tidak hanya diproduksi. Dikonsumsi ataupun didistribusikan oleh pemiliknya, akan tetapi didistribusikan pula kepada orang-orang yang membutuhkannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kepemilikan harta kekayaan kaitannya dengan pendistribusian, mekanisme distribusi harta kekayaan terhadap perekonomian masyarakat dan perspektif ekonomi islam terhadap pendistribusian harta kekayaan. Penelitian ini dilakukan dengan studi kepustakaan (Library research). Adapun pengolahan data dilakukan dengan menggunakan metode deduktif, yaitu melakukan pengolahan data dan penelitian ini dapat yang bersifat umum untuk kemudian ditarik kesimpulan yang bersifat khusus. Pada akhirnya penelitian ini dapat disimpulkan bahwa dalam distribusi harta kekayaan, ekonomi Islam menggariskan beberapa prinsip, seperti Keadilan, Persaudaraan dan Jaminan Sosial..
Rutikno - Personal Name
skripsi MUA 210
skripsi MUA 210
Text
Indonesia
Fakultas syariah dan ekonomi islam IAIN SMH Banten
2004
serang-banten
21,5cm, 28cm, 66hal
LOADING LIST...
LOADING LIST...