Detail Cantuman Kembali

XML

Self Disclosure pada Generasi Z Melalui Media Sosial Threads Instagram (Studi Deskriptif Mahasiswa UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten)


Self-disclosure (pengungkapan diri) adalah bentuk komunikasi interpersonal yaitu kemampuan seseorang dalam memberikan informasi pribadi kepada orang lain. Salah satu platform media sosial yang digemari generasi Z yakni Threads Instagram. Aplikasi ini sebagai wadah untuk mengekpresikan diri dan mencurahkan perasaan. Hal ini disebabkan karena kurangnya pengungkapan diri mereka di dunia nyata sehingga menjadikan media sosial sebagai sarana pengalihan untuk melakukan self-disclosure. Berdasarkan latar belakang diatas, maka rumusan masalah penelitian ini adalah: 1) Bagaimana self-disclosure generasi Z pada mahasiswa UIN SMH Banten melalui media sosial Threads Instagram? 2) Bagaimana dampak positif dan negatif self-disclosure generasi Z pada mahasiswa UIN SMH Banten melalui media sosial Threads Instagram? Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif yang berfokus pada fenomena atau permasalahan yang terjadi. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu: observasi, wawancara, dokumentasi dan analisis data. Teori yang digunakan Teori Johari window yang memiliki 4 area diantaranya: area terbuka, area tertutup, area buta dan area tidak diketahui. Berdasarkan penelitian yang dilakukan dapat disimpulkan: 1) Threads Instagram dijadikan tempat sebagai Self-disclosure bagi mahasiswa karena dianggap sebagai akun media sosial ternyaman. 2) Terdapat dampak self-disclosure mahasiswa UIN Banten di Threads Instagram yaitu: dampak positif, seperti memberikan motivasi diri, meningkatkan percaya diri dan dampak negatif yaitu tidak mendapatkan solusi yang tepat, dapat menyebabkan Misperepsi dan mendapatkan respon yang negatif.
Annisa Safitri - Personal Name
SKRIPSI KPI 1059
070
Text
Indonesia
2024
serang
xvi + 123 hlm.: 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...