Detail Cantuman Kembali
Pengaruh Literasi Asuransi Syariah Terhadap Minat Mahasiswa Menjadi Peserta Asuransi Syariah
Literasi asuransi syariah adalah kemampuan individu untuk memahami dan mengevaluasi informasi mengenai asuransi syariah yang dijalankan berdasarkan prinsip syariah secara menyeluruh dan spesifik agar menegtahui manfaat dan keuntungan serta implikasi yang mungkin akan timbul apabila mendaftar sebagai peserta asuransi syariah. Literasi asuransi bagi masyarakat khususnya bagi mahasiswa itu penting, jika dilakukan pelaksanaan edukasi asuransi tujuannya untuk menyadarkan pentingnya berasuransi sehingga mampu mengatasi risiko-risiko yang tidak pasti di kemudian hari. Bukan hanya itu saja implikasi dari literasi asuransi ini sendiri berdampat terhadap minat seseorang mengikuti asuransi. Minat sendiri ialah suatu rasa lebih suka dan rasa ketertarikan pada suatu hal atau aktifitas tanpa ada yang menyuruh. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu apakah literasi asuransi syariah berpengaruh terhadap minat mahasiswa menjadi peserta asuransi syariah? Dan seberapa besar pengaruh literasi asuransi syariah terhadap minat mahasiswa menjadi peserta asuransi syaria? Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah literasi asuransi syariah berpengaruh terhadap minat mahasiswa menjadi peserta asuransi syariah dan untuk mengetahui seberapa besar pengaruhnya. Penelitian ini menggunakan data primer dengan metode analisis regresi sederhana, dengan bantuan program SPSS 27. Hasil penelitian ini menunjukkan nilai T-hitung variabel literasi sebesar 2,736 dan nilai T-tabel sebesar 1,990 (2,736 > 1.990) dengan tingkat signifikansi sebesar 0,000 < 0,05 sehingga dapat disimpulkan bahwa variabel tingkat literasi asuransi syariah (X) berpengaruh positif signifikan terhadap variabel minat mahasiswa (Y). Dengan nilai R-Square sebesar 72,7 % atau 0.727.
Sri Indrawati - Personal Name
SKRIPSI AS 490
368
Text
Indonesia
2024
serang
xvii + 76 hlm.; 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...