Detail Cantuman Kembali
Pengaruh Pendekatan Saintifik dan Metode Pembelajaran Aktif Index Card Match Terhadap Motivasi Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Akidah Akhlak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendekatan saintifik dan metode pembelajaran aktif index card match terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran akidah akhlak. Hipotesis penelitian ini meliputi: 1) Terdapat pengaruh pendekatan saintifik terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran akidah akhlak. 2) Terdapat pengaruh metode pembelajaran aktif index card match terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran akidah akhlak. 3) Terdapat pengaruh bersama antara antara penerapan pendekatan saintifik dan penggunaan metode pembelajaran index card match terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran akidah akhlak di MTs Subulussalam Kresek Kab. Tangerang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen (Nonequivalent Control Grup Design).Populasi terjangkau adalah seluruh siswa MTs Subulussalam Kresek sebanyak 164 siswa. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII A sebanyak 30 siswa dan kelas VIII B sebanyak 30 siswa yang dipilih melalui teknik purposive sampling. Purposive sampling adalah teknik pengambilan sampel dengan pertimbangan tertentu. Data variabel pendekatan saintifik dan metode pembelajaran aktif index card match terhadap motivasi belajar siswa diperoleh melalui angket. Pengujian normalitas data dengan menggunakan rumus chi kuadrat (X2). Uji homogentitas yang digunakan dalam penelitian ini menggunakaan uji varians. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa responden kelas eksperimen memiliki nilai rata-rata 79,83%, sedangkan kelas kontrol 61,67%. Dapat dikatakan bahwa nilai pencapaian kelas eksperimen lebih tinggi dari kelas kontrol. Simpulan yang diperoleh dari penelitian ini adalah terdapat pengaruh pendekatan saintifik dan metode pembelajaran aktif index card match terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran akidah akhlak di MTs Subulussalam Kresek Kab. Tangerang.
Andriyana - Personal Name
TESIS PAI 467
370
Text
Indonesia
2023
serang
xxi + 153 hlm.: 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...