Detail Cantuman Kembali

XML

Kontribusi Perguruan Mathla’ul Anwar Pusat Menes Pasca Orde Baru Tahun 1998 – 2022 M


Berdirinya Mathla’ul Anwar dilatarbelakangi oleh kondisi masyarakat
Menes dengan tingkat buta huruf yang cukup tinggi dan juga rendahnya tingkat
pengetahuan pendidikan Islam. Kondisi masyarakat yang memprihatinkan
tersebut, menimbulkan rasa semangat para Kiyai Menes untuk memperjuangkan
hak dan martabat masyarakat pribumi. Sehingga, para Kiyai Menes meresponnya
dengan mengadakan musyawarah dan melahirkan madrasah di Menes yaitu
Perguruan Mathla’ul Anwar Pusat Menes. Perguruan Mathla’ul Anwar Pusat
Menes menjadi tempat menimba ilmu khususnya pendidikan Islam. Perguruan
Mathla’ul Anwar Pusat Menes berkontribusi dalam bidang pendidikan,
keagamaan dan sosial, sehingga sumbangsihnya dapat dirasakan oleh masyarakat
terutama masyarakat Menes sejak berdirimya tahun 1916 hingga sekarang.
Berdasarkan latar belakang diatas, maka rumusan masalah dalam skripsi
ini adalah 1). Bagaimana Kondisi Objektif Menes Pandeglang Pasca Orde Baru?,
2). Bagaimana Sejarah dan Perkembangan Perguruan Mathla’ul Anwar Pusat?, 3).
Bagaimana Kontribusi Perguruan Mathla’ul Anwar Pusat Menes Terhadap
Masyarakat?. Adapun tujuannya adalah Untuk Mengetahui Kondisi Objektif
Menes Pandeglang Pasca Orde Baru, Untuk Mengetahui Sejarah dan
Perkembangan Perguruan Mathla’ul Anwar Pusat Menes, Untuk Mengetahui
Kontribusi Perguruan Mathla’ul Anwar Pusat Menes Terhadap Masyarakat.
Dalam Skripsi ini, Peneliti menggunakan metode penelitian Sejarah
menurut Kuntowijoyo yang meliputi lima tahapan, yaitu Pemilihan Topik,
Heuristik (pengumpulan sumber), Verifikasi (kritik), Interpretasi (penafsiran) dan
Historiografi (penulisan).
Hasil dari skripsi ini adalah Menes menjadi kota bersejarah Pendidikan
Islam dengan lahirnya Mathla’ul Anwar tahun 1916. Mathlaul Anwar Pusat
Menes memberikan dampak besar terhadap Masyarakat Menes mulai dari awal
berdirinya hingga sekarang. Kontribusi Perguruan Mathla’ul Anwar Pusat Menes
pada era reformasi menekankan kembali perjuangannya dalam tiga bidang yaitu
Pendidikan, Dakwah/Keagamaan dan Sosial, yaitu dalam bidang pendidikan telah
memberikan masyarakat tempat untuk memperoleh pendidikan yang jamin mulai
dari pendidikan dini hingga menengah atas. Dalam bidang keagamaan Perguruan
Mathla’ul Anwar Pusat Menes mampu mempererat tali silaturahmi antara
Pengurus Perguruan Mathla’ul Anwar Pusat Menes dengan masyarakat dan
menumbuhkan nilai – nilai religius, serta di bidang sosial telah memberikan rasa
kepeduliaan terhadap masyarakat Menes dan sekitarnya.
Muaimah Hayati - Personal Name
SKRIPSI SPI 598
2x7.38
Text
Indonesia
2023
serang
xv + 118 hlm.; 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...