Detail Cantuman Kembali

XML

Mencari Kebahagian dan Kesenangan dengan Permainan dan Traveling Perspektif Al-Qur'an (Studi Tafsir Munir Karya Wahbah Zuhaili)


Kesenangan dan kebahagiaan adalah dua hal yang selalu manusia inginkan di dunia ini. Melakukan permainan dan bepergian (traveling) termasuk hal yang banyak dilakukan manusia untuk mendapatkan kesenangan dan kebahagiaan. Kendatipun dua hal itu tidak selalu menghasilkan rasa senang atau bahagia setelah melakukannya. Permasalahan tersebut membutuhkan jawaban dari al-Qur’an dan penafsiran-penafsiran dari ulama agar mendapatkan pemahaman yang sesuai dengan tuntunan agama. Berdasarkan latar belakang di atas, maka rumusan masalah dalam skripsi ini adalah: 1) Apakah kesenangan, kebahagiaan, permainan dan traveling menurut Wahbah Zuhaili dalam Tafsir Munir? 2) Bagaimana pandangan Wahbah Zuhaili dalam Tafsir Munir tentang mencari kesenangan dan kebahagiaan dengan permainan dan traveling? Adapun tujuan yang ingin dicapai dalam kajian ini adalah: 1) Untuk mengetahui pengertian kesenangan, kebahagiaan, permainan dan traveling menurut Wahbah Zuhaili dalam Tafsir Munir. 2) Untuk mengetahui pandangan Wahbah Zuhaili dalam Tafsir Munir tentang mencari kesenangan dan kebahagiaan dengan permainan dan traveling. Dalam skripsi ini penulis menggunakan metode penelitian pustaka (Library Research), ialah kegiatan mengumpulkan informasi dan data dengan meneliti buku-buku kepustakaan serta karya-karya ilmiah dalam bentuk lainnya. Dan menggunakan sumber primer dalam penelitian ini adalah Tafsir Munir. kesenangan dan kebahagiaan adalah hal yang berbeda secara pengertian dan cara mendapatkannya. Bahagia adalah hati yang tenang dan puas. Sedang senang itu letaknya pada kenikmatan jasmani. Misalnya, bermaian itu senang. Travel keliling dunia itu senang. Makan enak itu senang. Tidur di kasur empuk itu senang. Naik mobil mewah yang nyaman itu senang. Tapi sholat khusyu’ itu bahagia. Shaum itu bahagia. Membantu orang lain itu bahagia. Jadi bahagia adalah bahasa hati yang seringkali tidak ada hubungannya dengan kenikmatan jasmani.
Muhammad Kholilurrohman - Personal Name
SKRIPSI IAT 557
2x1.46
Text
Indonesia
2022
serang
xx + 76 hlm.: 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...