Detail Cantuman Kembali
Nilai-nilai Toleransi Beragama dalam Film Satu dalam Kita Analisis Semiotika Ferdinand De Saussure
Manusia merupakan makhluk individu sekaligus sebagai makhluk sosial. Dalam menjalani kehidupan sosial di masyarakat, seorang individu akan dihadapkan dengan golongan-golongan yang berbeda dengannya, salah satunya adalah perbedaan keyakinan atau agama, dengan demikian diperlukan kesadaran bagi masyarakat agar menanamkan toleransi beragama di kehidupan sehari-hari. Tetapi masih terdapat masyarakat yang belum menanamkan sikap toleransi beragama, sehingga dibutuhkan pemahaman bahwa sikap toleransi beragama di berbagai lapisan masyarakat sangat penting diterapkan, Untuk itu dibutuhkan nilai-nilai toleransi beragama yang disampaikan kepada masyarakat lewat berbagai karya kreatif, salah satunya melalui film. Film “Satu Dalam Kita” menjadi salah satu film yang berisi nilai-nilai tentang toleransi beragama. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif dengan metode analisis semiotik Ferdinand de Saussure. Adapun subjek penelitian ini adalah film “Satu Dalam Kita” dan objek penelitian ini adalah nilai-nilai toleransi agama dalam film tersebut. Data primer dalam penelitian adalah film “Satu Dalam Kita”. Sedangkan data sekundernya adalah buku, jurnal, hasil penelitian terdahulu, serta yang terkait dengan data primer tersebut. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik observasi dokumentasi yang kemudian dianalisis dengan metode analisis semiotik Ferdinand de Saussure. Adapun hasil penelitian yang didapatkan yaitu empat nilai toleransi beragama seperti menghormati keyakinan orang lain, sikap saling mengerti dan memahami yang diaktualisasikan melalui sikap saling membantu antar umat beragama, dan setuju dalam perbedaan (agree in disagreement) yang diaktualisasikan melalui sikap menjalin persahabatan, tolong menolong dan bersikap adil terhadap orang lain yang berbeda keyakinan.
Muhamad Daud - Personal Name
SKRIPSI KPI 958
2x6.1
Text
Indonesia
2023
serang
xvi + 62 hlm.; 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...