Detail Cantuman Kembali
Pola Asuh Nenek (Grandparents) Dalam Perkembangan Nilai Moral Anak Usai 5-6 Tahun di Desa Dalembalar Kec. Cimanuk Pandeglang
Tujuan penelitian untuk menjelaskan perkembangan nilai moral anak usia 5-6 tahun, menjelaskan pola asuh yang diberikan nenek dalam perkembangan nilai moral dan untuk menjelaskan faktor pendukung dan penghambat pola asuh nenek dalam perkembangan nilai moral anak usia 5-6 tahun di Desa dalembalar Kec. Cimanuk Kab. Pandeglang. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif deskriptif, penelitian deskriptif adalah mengumpulkan data yang dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dokumentasi dan tringulasi menggunakan intrumen penelitian didalamnya. Penelitian ini juga menggunakan teknik analisis data berupa reduksi data, penyajian data dan menarik kesimpulan. Adapun subjek dari penelitian terdiri dari 7 anak dan 7 nenek di tempat yang berbeda kampung penelitian ini dilakukan mulai dari bulan September tahun 2022 sampai bulan Juni 2023. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini adalah menjelaskan bahwa nilai moral anak usia 5-6 tahun di Desa Dalembalar rata-rata sudah berkembang sesuai harapan, pola asuh yang digunakan nenek di Desa Dalembalar juga mayoritas menggunakan pola asuh permisif, Adapun faktor pendukungnya ialah dari tali kekeluargaan yang kuat dan faktor penghambat nya ialah perkembangan yang ada saja tidak sesuai dengan standar pencapaian perkembangan anak.
Fina Alfiani Haer - Personal Name
SKRIPSI PIAUD 183
2x7.32
Text
Indonesia
2022
serang
xiv + 79 hlm.: 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...