Detail Cantuman Kembali
Pengaruh Pembelajaran IPA Berbasis Model Problem Solving Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Kelas V
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pembelajaran IPA berbasis model problem solving terhadap kemampuan berpikir kritis siswa kelas V. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuasi eksperimen dengan design penelitian Pretest-Posttest Only Control Group Design. Penelitian ini dilakukan pada kelas V B (kelas eksperimen) dan V C (kelas kontrol). Tahap uji instrumen yang dilakukan adalah dengan menggunakan uji validitas dan uji reliabilitas. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi, tes, dan dokumentasi. Pengolahan data dilakukan dengan uji normalitas, uji homogenitas dan uji t untuk menguji hipotesis. Hasil penelitian ini berupa perbedaan nilai pretest dan posttest, diperoleh nilai rata-rata hasil pretest kelas eksperimen sebesar 50,84 dan kelas kontrol sebesar 56,23. Diperoleh nilai rata-rata hasil posttest kelas eksperimen sebesar 71,04 dan kelas kontrol sebesar 60,61. Masing-masing kelas mengalami peningkatan nilai rata-rata. Hal ini menunjukkan bahwa kelas yang melakukan pembelajaran dengan menggunakan model problem solving mengalami peningkatan yang lebih besar dari kelas yang menggunakan model konvensional. Berdasarkan hasil perhitungan uji t-test didapat nilai signifikansi (2-tailed) sebesar 0,007. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa H0 ditolak. Artinya pada kelas eksperimen terdapat perbedaan yang signifikan kemampuan berpikir kritis siswa yang menggunakan model pembelajaran problem solving dengan siswa yang menggunakan model pembelajaran konvensional. Oleh karena itu, dapat dinyatakan bahwa terdapat pengaruh pembelajaran IPA berbasis model problem solving terhadap kemampuan berpikir kritis siswa kelas V.
Nita Rismawati - Personal Name
SKRIPSI PGMI 1668
370
Text
Indonesia
2023
serang
xvi + 147 hlm.: 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...