Detail Cantuman Kembali

XML

Pengawasan Kepala Sekolah dalam Meningkatkan Efektivitas Kedisplinan Guru di Cibeber-Cilegon


Pengawasan kepala sekolah berarti menjalankan kepemimpinan fungsi manajemen, dimana pengawasan kepala sekolah merupakan salah satu penentu dalam mencapai tujuan pendidikan. Rumusan penelitian ini yaitu bagaimana rencana pengawasan kepala sekolah dalam meningkatkan efektivitas kedisplinan guru di MA Al-jauharotunnaqiyyah Cibeber-Cilegon. Apa hambatan kepala sekolah dalam meningkatkan efektivitas kedisplinan guru di MA Al-jauharotunnaqiyyah Cibeber-Cilegon. Bagaimana kedisplinan guru di MA Al-jauharotunnaqiyyah Cibeber-Cilegon. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana rencana pengawasan kepala sekolah di MA Al-jauhrotunnaqiyyah Cibeber-Cilegon. Untuk mengetahui hambatan pengawasan kepala sekolah di MA Al-jauharotunnaqiyyah Cibeber-Cilegon. Untuk mengetahui kedisplinan guru di MA Al-jauharotunnaqiyyah Cibeber-Cilegon. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Penelitian ini dilakukan di MA Al-jauharotunnaqiyyah Cibeber-Cilegon. Pada penelitian ini, subjek penelitiannya adalah kepala sekolah, dewan guru, dan siswa. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian dari pengawasan kepala sekolah dalam meningkatkan efektivitas kedisplinan guru menunjukan bahwa, pertama dalam rencana pengawasan kepala sekolah menjalin suasana hangat dengan para guru dan staff TU, kedekatan dan keterbukaan ini sehingga terlaksananya rencana pengawasan yang efektif dan efisien. Kedua hambatan kepala sekolah dalam melakukan kedisplinan guru di MA Al-jauharotunnaqiyyah Cibeber-Cilegon yaitu adanya kekhawatiran kepala sekolah terhadap guru yang tidak bisa menerima perencanaan peningkatan dan perbaikan yang akan dilakukan oleh kepala sekolah. Solusi dari hambatan ini adalah ketegasan kepala sekolah dalam penerapan, peningkatan dan perbaikan terhadap kedisplinan guru. Ketiga sebagian besar guru sudah menerapkan kedisplinan dengan mematuhi peraturan yang ada di sekolah.
Erlin Herlina - Personal Name
SKRIPSI MPI 263
370
Text
Indonesia
2023
serang
xvii + 122 hlm.; 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...