Detail Cantuman Kembali

XML

Pengembangan Media Crossword Puzzle Gambar pada Pembelajaran Tematik untuk Meningkatkan Keterampilan Berpikir Tingkat Tinggi


Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan menghasilkan produk media Crossword Puzzle Gambar pada pembelajaran tematik untuk meningkatkan keterampilan berpikir tingkat tinggi serta mengetahui kelayakan dari validator, guru dan peserta didik. penelitian ini dilakukan di Kelas III SD Negeri Ciomas 1 yang melibatkan 21 peserta didik dan seorang pendidik. Metode yang digunakan pada penelitian ini merupakan metode penelitian pengembangan atau research and development (R&D) dengan model penelitian ADDIE. Model Penelitian ADDIE memiliki lima tahapan yaitu Analysis, Design, Development, Implementation, dan Evaluation. Pada tahap analisis dilakukan dengan melakukan pengumpulan data yaitu observasi dan wawancara. Kemudian tahap design menghasilkan desain media Crossword Puzzle Gambar yang digunakan sebagai acuan pembuatan media pembelajaran. Tahap selanjutnya yaitu tahap pengembangan yang dilaksakan dengan melakukan validasi kepada tiga validator. Tahap implementasi dilakukan dengan uji coba kepada pendidik dan peserta didik. Tahap terakhir yaitu tahap evaluasi yang menghasilkan rencana evaluasi setelah uji coba. Hasil penilaian kelayakan yang didapatkan dari validator menperoleh nilai rata-rata 90%. Hasil uji coba kepada peserta didik untuk mengetahui keefektifan media yang dikembangkan mendapatkan rata-rata 93,75%. Berdasarkan hasil penilaian tersebut dapat disimpulkan bahwa media Crossword Puzzle Gambar pada pembelajaran tematik untuk meningkatkan keterampilan berpikir tingkat tinggi layak digunakan sebagai media pembelajaran bagi peserta didik Kelas III di SD Negeri Ciomas 1 dan efektif untuk digunakan.
Hijatul Hana Istiqomah - Personal Name
SKRIPSI PGMI 1600
372
Text
Indonesia
2023
serang
xv + 69 hlm.: 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...