Detail Cantuman Kembali
Pengaruh Penggunaan Media Pembelajaran Pop-Up Book Terhadap Minat Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran SKI Kelas VII MTsN 1 Serang
Pop-up book adalah sebuah buku yang memiliki tampilan tiga dimensi. Pop-up book memberikan tampilan yang menarik karena didalamnya terdapat gambar yang timbul atau halaman yang bisa digeser. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh media pop-up book terhadap minat belajar siswa pada mata pelajaran SKI. Metode yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan jenis penelitian quasi eksperimen. Metode eksperimen merupakan metode penelitian yang dipergunakan untuk mencari pengaruh perlakuan tertentu terhadap yang lain pada suatu kondisi yang terkendalikan. Instrumen penelitian yang digunakan untuk mengumpulkan data adalah angket. Adapun hasil penelitian menunjukan bahwa penggunaan media pembelajaran pop-up book belum pernah digunakan sebagai media pembelajaran. Selain itu, terdapat pengaruh penggunaan media pop-up terhadap minat belajar siswa pada mata pelajaran SKI. Hal ini ditunjukkan dari jumlah skor angket yang peroleh pada saat penelitian. Jumlah skor untuk kelas eksperimen lebih besar dibandingkan kelas kontrol. Dari hasil uji hipotesis menggunakan uji t diperoleh nilai sig 0,000 < 0,05 dan uji f diperoleh nilai sig 0,005 < 0,05 sehingga diambil keputusan H0 ditolak dan Ha diterima. Dengan demikian, pemberian perlakuan khusus dengan menggunakan media pop-up book berhasil memberikan pengaruh terhadap minat belajar siswa di MTsN 1 Serang.
Siti Solehah - Personal Name
SKRIPSI PAI 3383
373
Text
Indonesia
2022
serang
x + 121 hlm.; 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...