Detail Cantuman Kembali
Eksistensi dan Enduransi Pondok Pesantren Roudhotul ‘Ulum Cidahu di Tengah Modernisasi Pendidikan
Hegemoni pesantren modern dan perubahan pendidikan, yang tidak bisa di mundurkan lagi berdampak pada pendidikan pondok pesantren salaf yang mengalami banyak konflik dalam menghadapinya, sampai-sampai ada yang ditinggalkan santri dan gulung tikar. Anggapan lain tentang pondok pesantren tradisional yaitu pola pendidikan yang diterapkan di pesantren terlalu lamban untuk mengeluarkan lulusan yang diharapkan masyarakat, karena pondok pesantren salafiyah merupakan pendidikan tradisonal yang eksklusif yang sulit berkembang di tengah-tengah masyarakat. penelitian ini dilakukan di Pesantren Roudhotul 'Ulum Cidahu Pandeglang. Rumusan masalah penelitian ini adalah : Bagaimana sistem pembelajaran dan pendidikan PP Roudhotul ‘Ulum? Bagaimana strategi PP Roudhotul ‘Ulum dalam menghadapi modernisasi pendidikan pesantren? Apa faktor internal dan eksternal PP Roudhotul ‘Ulum Cidahu dalam mempertahankan sistem tradisional di tengah modernisasi pendidikan pesantren. Penelitian ini dilakukan untuk memahami, menganalisis dan mendeskripsikan sistem pembelajaran, strategi dan faktor internal dan eksternal yang diberlakukan PP Roudhotul ‘Ulum di tengah modernisasi pendidikan. Metode pada penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan pendekatan fenomenologi. Pengumpulan data dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Pembelajaran di PP Roudhotul ‘Ulum menunjukkan eksistensinya yakni memegang teguh prinsip kesalafiyahannya dengan memfokuskan pada kajian kitab-kitab kuning yang meliputi bidang Fiqh, Tafsir, Hadits, Balagoh, Ushul Fiqh, Nahwu, Tauhid, Tasawuf dan lain-lain. Tujuan pembelajaran dari belajar kitab kuning di PP Roudhotul ‘Ulum adalah taffaquh fi al-ddin. Metode pengajaran yang diterapkan yaitu : Metode hafalan, sorogan, bandungan, muzakarah, majlis ta’lim. Kiai tidak melakukan evaluasi dan mengukur kemampuan santri tetapi kiai lebih memperhatikan tingkah laku ketekunan santri disaat belajar. Strategi juga faktor internal dan eksternal yang terdapat di pesantren Cidahu membuat pesantren tersebut mampu survive di tengah modernisasi pendidikan.
Latif Abdullah - Personal Name
T PAI 424
2x7.3
Text
Indonesia
2023
serang
xviii + 223 hlm; 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...