Detail Cantuman Kembali
Pengaruh Edukasi Halal Terhadap Gaya Hidup Generasi Z
Negara Indonesia memiliki potensi untuk mengembangan gaya
hidup halal namun belum termaksimalkan dengan baik. Artinya
kesadaran masyarakat muslim Indonesia khususnya generasi Z masih
rendah, padahal perlu kita ketahui jika dilihat secara secara umum halal
ini bukan sekedar muslim dan nonmuslim saja tetapi menjadi sebuah
high quality standart.
Tujuan penelitian ini (1) Untuk mengetahui bagaimana
pengaruh edukasi halal terhadap gaya hidup generasi Z (2) Untuk
mengetahui apa saja faktor yang mempengaruhi edukasi halal terhadap
gaya hidup generasi z. Jenis penelitian ini kuantitatif dan sumber data
yang digunakan adalah data primer yang diperoleh dari penyebaran
kuesioner sebanyak 60 responden.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa, dalam uji hipotesis telah
disimpulkan bahwa Ho ditolak dan H1 diterima yang mana artinya
edukasi halal berpengaruh secara signifikan terhadap gaya hidup
generasi Z. Sesuai dengan hasil perhitungan Uji t yang dilakukan
dengan bantuan program SPSS, variable
Edukasi halal (X) diperoleh Nilai signifikansi sebesar 0,000.
Jadi, nilai signifikansi ini lebih kecil daripada nilai yaitu 0,05 nilai
(sig < α = 0,000 < 0,050 ). Dimana faktor yang mempengaruhi edukasi
halal terhadap gaya hidup generasi Z yang mengaju pada teori Hawkins
dimana perubahan gaya hidup disebabkan oleh beberapa faktor yang
dikelompokan menjadi faktor internal dan eksternal.
Rifqoh Tiya Rusydiana - Personal Name
SKRIPSI EIS 862
307
Text
Indonesia
2022
Serang Banten
xvi + 62 hlm.; 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...