Detail Cantuman Kembali

XML

Penerapan Permainan ABC 5 Dasar dengan Model Pembelajaran Think Pair Share untuk Meningkatkan Motivasi Belajar IPA di MI Riyadhul Muttaqin


Latar belakang penelitian ini adalah rendahnya motivasi belajar siswa
khususnya pada pelajaran IPA, selain itu metode pelajaran yang digunakan
oleh guru kurang bervariasi. Rumusan masalah penelitian ini adalah: 1)
Bagaimana penerapan permainan ABC 5 Dasar dengan model Think Pair
Share untuk meningkatkan Motivasi belajar pada pembelajaran IPA di MI
Riyadul Muttaqin, 2) Bagaimana motivasi belajar siswa pada pelajaran IPA
setelah menerapkan permainan ABC 5 dasar dengan model pembelajaran
Think Pair Share di MI Riyadul Muttaqin?. Penelitian ini bertujuan untuk:
1) Mengetahui bagaimana penerapan permainan ABC 5 Dasar dengan model
pembelajaran Think Pair Share untuk meningkatkan motivasi belajar IPA di
MI Riyadul Muttaqin, 2) Mengetahui Bagaimana motivasi belajar IPA
dengan menerapkan permainan ABC 5 Dasar dengan model Think pair
Share di MI Riyadul Muttaqin. Penelitian yang digunakan adalah deskriptif
kualitatif. Dengan populasi sebanyak 22 orang siswa kelas 5 MI Riyadul
Muttaqin dengan teknik sampling Purposive. Adapun instrumen
pengumpulan data yang digunakan berupa angket tentang motivasi belajar
siswa, wawancara, dan observasi. Hasil penelitian ini adalah: 1) Penerapan
Permainan ABC 5 Dasar dengan Model Pembelajaran Think Pair Share
mampu meningkatkan motivasi belajar IPA di MI Riyadul Muttaqin. 2)
Motivasi belajar siswa setelah permainan ABC 5 dasar dengan model Think
Pair Share meningkat terbukti 100% memiliki skor yang lebih tinggi antara
skor angket sebelum menerapkan permainan ABC 5 dasar dengan model
Think Pair Share mencapai 75,7%, dibandingkan dengan hasil persentase
motivasi belajar siswa setelah penerapan permainan ABC 5 Dasar dengan
Model Pembelajaran Think Pair Share mencapai 81,7%.
Nisa Aulia Hidayat - Personal Name
SKRIPSI PGMI 1566
2x7.32
Text
Indonesia
2021
serang
xv+82 hlm.; 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...