Detail Cantuman Kembali
Analisis Pemahaman Santri Aliyah Terdahap Arti Bacaan Shalat (Studi Kasus di Pondok Pesantren Daar el-Qolam 1 Gintung, Jayanti, Tangerang)
Penelitian ini bertujuan untuk 1) menganalisis proses santri aliyah Daar
el-Qolam 1 dalam mendapatkan pengetahuan tentang arti bacaan shalat.
2) menganalisis faktor pendukung dan penghambat santri aliyah Daar elQolam 1 dalam memahami arti bacaan shalat. 3) menganalisis hasil yang
di dapatkan bagi santri aliyah yang memahami dan yang tidak
memahami arti bacaan shalat. Penelitian ini menggunakan metode
kualitatif, yang menggunakan tiga jenis penelitian yaitu deskriptif, studi
kasus dan fenomenologi. Sumber data dalam penelitian ini berdasarkan
sumber data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data
dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Data
dianalisis dengan model interaktif yang terdiri dari mengumpulkan data,
mereduksi data, menyajikan data dan menyimpulkan. Keabsahan data
diperoleh melalui metode triangulasi sumber data. Hasil penelitian ini
menunjukkan bahwa : (1) proses santri aliyah Daar el-Qolam 1 dalam
mendapatkan pengetahuan tentang arti bacaan shalat di dapatkan melalui
(a) pengajaran formal yang di dapatkan di sekolah dan lembaga
pendidikan, (b) pengajaran non formal yang meliputi pengajaran orang
tua di rumah dan pengajaran dari guru ngaji/Ustadz yang di dapatkan
ditempat-tempat seperti majelis, masjid dan lain sebagainya. (2) faktor
pendukung dan penghambat santri aliyah Daar el-Qolam 1 untuk
memahami arti bacaan shalat meliputi (a) faktor internal yaitu
kecerdasan/intelegensi siswa, motivasi, minat, rasa percaya diri dan (b)
faktor eksternal yaitu keluarga, lingkungan pesantren, hubungan guru
dengan santri, teman, peran lembaga pengembangan ibadah santri,
pengasuh/pemimpin pesantren dan masyarakat. (3) hasil yang
didapatkan bagi santri yang memahami arti bacaan shalat adalah
mencegah dari perbuatan keji dan mungkar, pertimbangan penilaian
perilaku dan meneguhkan hati dan menghindarkan dari sifat bakhil. Dan
hasil yang didapatkan bagi santri yang tidak memahami arti bacaan
shalat adalah mendatangkan perbuatan keji dan mungkar, menjadi lalai
terhadap shalat dan menjadikannya orang munafik.
Ahmad Idrus - Personal Name
TESIS PAI 398
370
Text
Indonesia
UIN SMH BANTEN
2022
Serang Banten
xv + 216 hlm.; 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...