Detail Cantuman Kembali

XML

PENGARUH TABUNGAN INTAN, TABUNGAN MUAMALAH, DAN PEMBIAYAAN MODAL KERJA TERHADAP ASET BPRS MU’AMALAH CILEGON PADA MASA PANDEMI COVID-19


Bank sebagai lembaga yang berfungsi menghimpun dana dalam bentuk Tabungan, Giro, Deposito dari masyarakat untuk kemudian menyalurkannya dalam bentuk pembiayaan untuk memperoleh keuntungan yang akan meningkatkan pertumbuhan aset. Berdasarkan data yang diperoleh, aset pada Bank Muamalah Cilegon mengalami peningkatan pada masa pandemi covid-19, maka peneliti tertarik untuk meneliti produk yang memiliki pengaruh terhadap aset BPRS Muamalah. Peneliti mengambil tiga produk yang akan dijadikan sempel yaitu tabungan intan, tabungan muamalah, dan pembiayaan modal kerja.
Adapun perumusan masalah dalam penelitian ini yaitu: 1). Apakah tabungan intan berpengaruh terhadap aset BPRS Muamalah Cilegon pada masa Pandemi Covid-19? 2).Apakah tabungan muamalah berpengaruh terhadap aset BPRS Mu’amalah Cilegon pada masa Pandemi Covid-19? 3). Apakah pembiayaan modal kerja berpengaruh terhadap aset BPRS Mu’amalah Cilegon pada masa Pendemi Covid-19? 4). Apakah tabungan intan, tabungan muamalah dan pembiayaan modal kerja berpengaruh secara simultan terhadap aset BPRS Mu’amalah Cilegon pada masa Pandemi Covid-19? 5). Seberapa besar pengaruh tabungan intan, tabungan muamalah dan pembiayaan modal kerja terhadap aset BPRS Mu’amalah Cilegon pada masa Pandemi Covid-19?
Penelitian ini bertujuan 1) Untuk menguji dan menganalisis: pengaruh tabungan intan terhadap aset BPRS Mu’amalah Cilegon pada Masa Pandemi Covid-19. 2) pengaruh tabungan muamalah terhadap aset BPRS Mu’amalah Cilegon pada Masa Pandemi Covid-19. 3) pengaruh pembiayaan modal kerja terhadap aset BPRS Mu’amalah Cilegon pada Masa Pandemi Covid-19. 4). pengaruh tabungan intan, tabungan muamalah, pembiayaan modal kerja terhadap aset BPRS Mu’amalah Cilegon pada Masa Pandemi Covid-19. 5) Untuk mengetahui seberapa besar pengaruh tabungan intan, tabungan muamalah dan pembiayaan modal kerja terhadap aset BPRS Mu’amalah Cilegon pada Masa Pandemi Covid-19
Penelitian ini menggunakan metode analisis regresi linier berganda, Metode uji asumsi klasik, Serta menggunakan uji hipotesis dan uji koefisien determinasi. Hasil data yang diolah menunjukan bahwa variabel tabungan intan berpengaruh signifikan terhadap aset dengan nilai Sig 0,018 < 0,05. Untuk tabungan muamalah berpengaruh signifikan terhadap aset dengan nilai Sig 0,003 < 0,05. Untuk pembiayaan modal kerja tidak berpengaruh signifikan terhadap aset dengan nilai Sig 0, 567 > 0,05. Secara simultan bahwa tabungan intan, tabungan muamalah, dan pembiayaan modal kerja berpengaruh terhadap aset. Besarnya pengaruh tabungan intan, tabungan muamalah, pembiayaan modal kerja terhadap pertumbuhan aset dilihat dari nilai koefesien determinasi (R-Square) sebesar 0,869 atau 86,9 % sisanya sebesar 13,1 dipengaruhi oleh variabel lain
Sulistiani - Personal Name
SKRIPSI PBS 549
2X4.27
Text
Indonesia
2022
Serang Banten
xvi + 87 hlm.; 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...