Detail Cantuman Kembali

XML

IMPLEMENTASI AKAD WADIAH YAD’ADHAMANAH DI BMT MENURUT PERSPEKTIF HUKUM ISLAM (Studi Kasus Di BMT Arta Bina Ciracas Kota Serang Banten)


Semakin pesatnya perkembangan dan kemajuan perekonomian yang berbasis syariah di indonesia menuntun berbagai Bank konvensional mendirikan unit syariahbahkan mendirikan Bank Syariah. Dengan melihat banyak sekali masyarakat yang mulai berminat dan melirik bank-bank yang berbasis syariah menjadi peluang besar.
Berdasarkan masalah yang telah penulis pilih maka dapat dirumuskan permasalahan penelitian ini sebagai berikut : 1. Bagaiamana Implementasi Akad WadiahYad’amanah Di BMT Arta Bina? 2.BagaiamanaTinjauan Hukum Islam Terhadap Akad WadiahYad’amanah yang diterapkan di BMT Arta Bina?
Penelitian ini bertujuan untuk Dapat 1.Mengetahui Implementasi Akad WadiahYad’amanah di BMT Arta Bina Serang 2.Tinjauan Hukum Islam Terhadap Akad WadiahYad’amanah yang diterapkan di BMT Arta Bina
Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode pendekatan empiris-sosiologis, Empiris dapat dari meneliti data primer yang ditemukan di lapangan dengan melakukan observasi, wawancara. Sedangkan sosiologisnya adalah tentang kehidupan sosial atau kebiasaan masyarakat. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa Dalam wadi’ah untuk tabungan, bank dapat memberikan bonus kepada nasabah dari keuntungan yang diperoleh bank lebih leluasa untuk menggunakan dana ini untuk tujuan mendapatkan keuntungan. Praktik simpanan yang dilakukan pihak BMT jika dilihat dari fatwa nomor 02/DSN-MUI/IV/2000 tentang tabungan berdasarkan akad Wadi῾ah tidak sesuai dengan fatwa dalam poin terakhir yang menyatakan tidak ada imbalan yang disyaratkan, kecuali dalam bentuk pemberian yang bersifat sukarela dari pihak bank. Pemberian bonus yang diperjanjikan oleh pihak BMT Arta Bina menurut penulis merupakan salah satu pemberian yang sudah disyaratkan di awal oleh pihak BMT.
Nurhidayah - Personal Name
SKRIPSI HES 411
2x4.2
Text
Indonesia
2022
Serang Banten
xi + 77 hlm.; 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...