Detail Cantuman Kembali
Peran Hamid Algadri Pada Masa Orde Lama Tahun 1945-1955,
Revolusi kemerdekaan ditandai setelah diproklamasikan kemerdekaan
Indonesia oleh Ir. Soekarno dan Mohamad Hatta, demi tercapainya
kedaulatan bangsa Indonesia maka dilakukan perlawanan dan diplomasi.
Hamid Algadri ialah tokoh keturunan Arab dan pejuang kemerdekaan yang
berhasil melakukan propaganda melalui koran dan siaran radio, mendukung
penuh pribumi melakukan perlawanan terhadap Belanda. Keberadaan
keturunan Arab di Indonesia pada awalnya ialah berdagang, lalu menetap
secara berkelompok sampai membentuk persatuan Arab Indonesia yang ikut
terlibat dalam politik Indonesia.
Berdasarkan latar belakang diatas, perumusan masalah dalam penelitian
ini adalah sebagai berikut: (1) Bagaimana riwayat hidup Hamid Algadri? (2)
Bagaimana keberadaan keturunan Arab dalam politik di Indonesia? (3)
Bagaimana peranan Hamid Algadri dalam Diplomasi pada masa Orde Lama
tahun 1945-1955?.
Tujuan dari penelitian ini adalah sebagai berikut: (1) Untuk mengetahui
riwayat hidup Hamid Algadri. (2) Untuk mengetahui keberadaan keturunan
Arab dalam politik di Indonesia. (3) Untuk mengetahui tentang peranan
Hamid Algadri dalam Diplomasi pada masa Orde Lama tahun 1945-1955.
Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian sejarah yang
meliputi: Heuristik (Pengumpulan Sumber), Verifikasi (Kritik), Interpretasi
(Penafsiran), dan Historiografi (Penulisan).
Berdasarkan hasil pembahasan skripsi ini dapat disimpulkan bahwa
Hamid Algadri merupakan keturunan Arab yang lahir di Pasuruan Jawa
Timur pada tanggal 10 Juli 1912 dari pasangan Muhammad dan Hafsah.
Hamid Algadri memiliki kiprah perjuangan dalam mengikuti diplomasi dan
masuk dalam birokrasi kemeperintahan, menjadi staf delegasi penasihat,
sekretaris perdana menteri, dan anggota partai sosialis indonesia.
Habibah - Personal Name
SKRIPSI SPI 477
905
Text
Indonesia
UIN SMH BANTEN
2021
Serang Banten
xii + 80 hlm.; 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...