Detail Cantuman Kembali
Bimbingan Keagamaan Lanjut Usia Di Unit Pelaksana Teknis Daerah Perlindungan Sosial Provinsi Banten
Bimbingan keagamaan merupakan proses pemberian bantuan
terhadap individu agar dalam kehidupan keagamaannya senantiasa
selaras dengan ketentuan dan petunjuk Allah, sehingga dapat menuju
kebahagiaan hidup di dunia dan akhirat. Bimbingan keagamaan untuk
para lansia Muslim menjadi sangat penting sebagai bentuk usaha
mempersiapkan para lansia dalam menjalani saat-saat terakhir
kehidupan dan menjadi amalan perbuatan baik untuk keselamatan
kehidupan di dunia dan akhirat.
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimana
proses bimbingan keagamaan lanjut usia di Unit Pelaksana Teknis
Daerah Perlindungan Sosial Provinsi Banten? 2) Apa faktor pendukung
dan penghambat bimbingan keagamaan lanjut usia di Unit Pelaksana
Teknis Daerah Perlindungan Sosial Provinsi Banten?
Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif
deskriptif yaitu penelitian yang dimaksudkan untuk membuat deskripsi
mengenai situasi atau kejadian yang digunakan untuk mendeskripsikan
segala kegiatan yang dilaksanakan dalam penelitian. Penelitian ini
dilaksanakan pada 21 Maret 2022 sampai dengan 21 April 2022.
Adapun dalam penelitian ini menggunakan informan penelitian sebagai
sumber informasi yang digunakan dalam pengumpulan data penelitian.
Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan dapat disimpulkan
bahwa: 1) Proses bimbingan keagamaan lanjut usia di Unit Pelaksana
Teknis Daerah Perlindungan Sosial Provinsi Banten dengan
menggunakan metode ceramah dan dzikir secara berjamaah yang
dilakukan di Mushola Al-Ikhlas dengan dipimpin oleh pembimbing
agama, dan materi yang diberikan cukup ringan dan sesuai dengan
kebutuhan para lansia sehingga mudah dipahami dan dapat diterapkan
dalam kehidupan sehari-hari. 2) Faktor yang mendukung kegiatan
keagamaan lansia di Unit Pelaksana Teknis Daerah Perlindungan Sosial
Provinsi Banten, seperti dukungan dari para pegawai, pembimbing
agama, dari materi ceramah yang diberikan, dukungan dari sesama
lansia serta dukungan dari sarana dan prasarana yang memadai.
Adapun faktor penghambat dalam proses bimbingan keagamaan lansia
di Unit Pelaksana Teknis Daerah Perlindungan Sosial Provinsi Banten,
yaitu menurunnya kesehatan lansia
Rizka Amellia Daroza - Personal Name
SKRIPSI BKI 689
360
Text
Indonesia
UIN SMH BANTEN
2022
Serang Banten
xv + 77 hlm.; 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...