Detail Cantuman Kembali

XML

Implementasi Manajemen Kesiswaan Dalam Optimalisasi Pembelajaran Abad 21 di MA Negeri 1 Serang.


Penelitian ini dilakukan dengan bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi
manajemen kesiswaan dalam optimalisasi pembelajaran abad 21. Rumusan
masalah dalam penelitian ini yaitu bagaimana implementasi manajemen kesiswaan,
implementasi pembelajaran abad 21 dan bagaimana implementasi manajemen
kesiswaan dalam mengoptimalkan pembelajaran abad 21. Penelitian ini dilakukan
di MA Negeri 1 Serang pada Tahun Pelajaran 2021/2022. Penelitian ini
menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan kualitatif deskriptif. Teknik
pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi,
wawancara, dan dokumentasi dengan menggunakan metode analisis dari Milles dan
Huberman yaitu dengan mereduksi data, kemudian menyajikan data serta menarik
kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa pelaksanaan pengelolaan
manajemen kesiswaan sudah baik, karena sudah diawali dengan proses
perencanaan, pelaksanaan serta evaluasi/pengawasan yang sesuai dengan
kebutuhan siswa; demikian pula dengan pelaksanaan pembelajaran abad 21 sudah
baik, karena sudah diterapkan dalam proses belajar mengajar; sedangkan penerapan
pengelolaan manajemen kesiswaan sudah optimal dalam menunjang proses
pembelajaran abad 21, karena kebutuhan siswa sudah terpenuhi dan selaras dengan
tujuan yang telah ditetapkan sekolah. Dengan demikian, pelaksanaan pengelolaan
manajemen kesiswaan sudah diterapkan secara optimal dalam menunjang kegiatan
pembelajaran abad 21 di MA Negeri 1 Serang. Diharapkan bidang kesiswaan dan
sekolah mampu memenuhi kebutuhan peserta didik dan guru mampu mendorong
siswa untuk mengoptimalkan pembelajaran abad 21.
Suedah - Personal Name
SKRIPSI MPI 159
370
Text
Indonesia
UIN SMH BANTEN
2022
Serang Banten
xvii + 112 hlm.; 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...