Detail Cantuman Kembali
PENGARUH E-COMMERCE TERHADAP PENDAPATAN UMKM DI MASA PANDEMI (Studi Kasus Industri Pengolahan di Kecamatan Padarincang Serang Banten)
Ketidak-sinkronan pendapatan dengan modal, minimnya
pendapatan masyarakat juga daya konsumsi yang berkurang di masa
pandemi, minimnya pengetahuan dari SDM/tenaga kerja sehingga tidak
mampu mengelola usaha berbasis digital, Pemberlakuan Work From
Home (WFH), Pembatasan Sosial atau Pembatasan Kegiatan
Masyarakat, mengakibatkan kurangnya tenaga kerja untuk
memproduksi barang sehingga meminimalisisr jumlah produksinya dan
tidak sedikit dari para pelaku UMKM terutama di sektor Industri
pengolahan di Kecamatan Padarincang berhenti beroperasi.
Perumusan masalah dalam penelitian ini yaitu : 1) Apakah
terdapat pengaruh E-Commerce Terhadap Pendapatan UMKM di Masa
Pandemi?, 2) Seberapa besar pengaruh E-Commerce Terhadap
Pendapatan UMKM di Masa Pandemi?
Tujuan dari penelitian ini yaitu : 1) Untuk mengetahui
pengaruh e-commerce terhadap pendapatan UMKM di masa pandemi
(Sektor Industri Pengolahan di Kecamatan Padarincang), 2) Untuk
mengetahui seberapa besar pengaruh e-commerce terhdadap UMKM di
masa pandemi (Sektor Industri Pengolahan di Kecamatan Padarincang).
Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa nilai dari thitung
5,108 > ttabel 1988, dengan nilai signifikan lebih kecil dari α (0,000 <
0,05) dan nilai koefisien regresi sebesar 0,598 artinya Ha diterima dan
H0 ditolak. Dengan demikian, variabel E-commerce (X) secara parsial
berpengaruh positif dan signifikan terhadap Pendapatan UMKM (Y).
Setelah dianalisis secara statistik diketahui hasil dari persamaan regresi
linear sederhana Y = 11,386 + 5,108X. Dengan nilai koefisien
determinasi (R2) sebesar 23,5%. Dengan begitu dari variabel ecommerce
dapat menjelaskan seberapa besar pengaruhnya terhadap
Pendapatan UMKM sebesar 23,5% saja, sedang dari sisanya sebesar
76,5% dipengaruhi oleh faktor dan variabel lain yang tidak diteliti oleh
penulis.
Silvy Ernawati - Personal Name
SKRIPSI EIS 598
2x6.3
Text
Indonesia
2021
Serang Banten
xvi + 109 hlm.; 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...