Detail Cantuman Kembali

XML

Implementasi perencanaan strategis dalam pengembangan sarana dan prasarana di SMPN 2 Waringinkurung


Penelitian ini dilakukan dengan bertujuan untuk mendeskripsikan
implementasi perencanaan strategis dalam pengembangan sarana dan
prasarana di SMPN 2 Waringinkurung. Rumusan masalah dalam penelitian
ini yaitu bagaimana perencanaan strategis dalam pengembangan sarana dan
prasarana, bagaimana implementasi perencanaan strategis dalam
pengembangan sarana dan prasarana, apa saja faktor pendukung dan
penghambat implementasi perencanaan strategis pengembangan sarana dan
prasarana. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan
kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam
penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil
penelitian ini menunjukan bahwa: pertama, perencanaan strategis dalam
pengembangan sarana dan prasarana sudah dilaksanakan dengan baik. Tim
renstra sudah memikirkan secara matang dan didukung dengan melakukan
menganalisis terlebih dahulu kekuataan, kelemahan, peluang dan ancaman
yang ada di dalam dan luar sekolah, sehingga dapat diketahui sarana dan
prasarana apa saja yang harus dikembangakan; kedua, implementasi rencana
strategis dalam pengembangan sarana dan prasarana yaitu dengan rencana
yang disusun dengan putusan-putusan strategis yang mampu mempermudah
dalam pelaksanaannya dan melakukan pengadaan dan menginfentarisir atau
mendaftarkan keperluan barang-barang yang belum ada/kekurangan, setelah
mendaftarkan keperluan sekolah selanjutnya dengan mengajukan usulan
dana pengadaan sarana prasarana disesuaikan dengan kepentingan dan
kebutuhan para peserta didik dan guru; ketiga, faktor pendukung
implementasi perencanaan strategis pengembangan sarana dan prasarana
dengan mengoptimalkan penggunaan dana dan adanya keperdulian dan
partisipasi warga sekolah dalam menjaga, merawat dan mengembangkan
sarana dan prasarana dan faktor penghambatnya yaitu: kelengkapan sarana
prasarana yang belum memadai dan permasalahan dana yang terlambat cair.
Perencanaan strategis sangat penting karena didalam nya memuat programprogram yang akan dilaksanakan
Farah Ruhmi - Personal Name
SKRIPSI MPI 167
370
Text
Indonesia
UIN SMH BANTEN
2022
Serang Banten
xvi + 101 hlm.; 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...