Detail Cantuman Kembali
Kontribusi Kinerja Komite Sekolah Dalam Peningkatkan Mutu Sekolah di SMP 1 BAROS
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kontribusi kinerja komite
sekolah, faktor-faktor pendukung dan penghambat dan upaya komite sekolah
untuk meningkatkan mutu sekolah di SMP 1 Baros. Metode yang digunakan
dalam penelitian ini adalah metode kualitatif. Tekhnik pengumpulan data pada
penelitian ini menggunakan tekhnik wawancara, observasi dan dokumentasi.
Tekhnik analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis
kualitatif melalui reduksi data, penyajin data dan penarikan kesimpulan. Hasil
penelitian ini menunjukkan bahwa (1) peran komite sekolah dalam meningkatkan
mutu pendidikan di SMP Negeri 1 Baros sudah optimal didalam beberapa peran
seperti peran komite sebagai pemberi pertimbangan, dan peran komite sebagai
mediator. (2) faktor pendukung meliputi adanya saling keterbukaan antara komite
sekolah dengan pihak sekolah berdasarkan musyawarah bersama, faktor
penghambat meliputi minimnya pengetahuan mengenai tugas-tugas komite
sekolah karena kurangnya informasi tentang cakupan pembagian tugas komite
sekolah dan kurangnya independensi dan profesionalitas komite sekolah dan
kurangnya koordinasi dan sebagian anggota komite tidak ada waktu untuk aktif
berorganisasi. Upaya yang dilakukan komite sekolah diantaranya yaitu: a)
mengadakan parent’s day, b) mengadakan rapat rutinan, c) menarik bantuan
biaya kepada orang tua/wali murid, d) ikut andil dalam perayaan hari besar
Islam, e) mengikuti istighosah, dan f) memberi bantuan fisik
Havilda Zia Tawakalni - Personal Name
SKRIPSI MPI 178
507
Text
Indonesia
UIN SMH BANTEN
2022
Serang Banten
xv + 153 hlm.; 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...