Detail Cantuman Kembali

XML

Tinjauan Hukum Islam Terhadap Praktik Menghasilkan Uang Melalui Penukaran Koin di Aplikasi Neo Plus di Fakultas Syari’ah Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten


Aplikasi Neo Plus adalah aplikasi yang terdapat pada android yang cara kerjanya menggunakan cara dengan menjalankan misi yang disediakan didalamnya kemudian pengguna akan mendapatkan koin yang dapat ditukar ke rupiah dari hasil menjalankan misinya tersebut. Di Fakultas Syari’ah UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten banyak yang memakai aplikasi ini, terutama dari kalangan mahasiswa/mahasiswinya dan mereka belum mengetahui bagaimana praktik penggunaan aplikasi tersebut sehingga dapat menghasilkan uang dan bagaimana tinjauan menurut hukum Islam terutama akad Ju’alah. Perumusan masalah dalam penelitian ini adalah : (1) Bagaimana praktik menghasilkan uang melalui penukaran koin di aplikasi Neo Plus di Fakultas Syari’ah UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten? (2) Bagaimana tinjauan hukum Islam terhadap praktik menghasilkan uang melalui penukaran koin di aplikasi Neo Plus di Fakultas Syari’ah UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten? Penelitian ini bertujuan untuk : 1) Bagaimana Praktik yang dilakukan oleh mahasiswa/mahasiswi Fakultas Syari’ah UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten yang menggunakan aplikasi Neo Plus tentang cara menghasilkan uang melalui penukaran koin di aplikasi Neo Plus. 2) Bagaimana tinjauan hukum Islam terhadap Praktik mahasiswa/mahasiswi Fakultas Syariah UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten dalam menghasilkan uang melalui menukaran koin di aplikasi Neo Plus. Penelitian dalam skripsi ini merupakan penelitian lapangan yang menggunakan metode kualitatif, dengan menggunakan dua sumber data yaitu data primer dan sekunder yang dianalisis dengan metode deduktif yaitu pembahasan yang diawali dengan mengemukakan dalil-dalil, teori-teori atau ketentuan yang bersifat umum dan selanjutnya dikemukakan kenyataan yang bersifat khusus dan teknik pengumpulan data menggunakan wawancara dan observasi. Data primer penulis dapatkan dari hasil penelitian dan wawancara dengan mahasiswa/mahasiswi Fakultas Syari’ah UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten sebagai pengguna aplikasi Neo Plus. Dari hasil tersebut, penulis mendapatkan data tentang aplikasi Neo Plus, kemudian data sekunder penulis dapatkan dari buku-buku, jurnal-jurnal, undang-undang, dan lainnya yang berkaitan dengan permasalahan yang sedang diteliti. Dari penelitian ini penulis dapat menyimpulkan bahwa akad dan praktik dari penggunaan aplikasi Neo Plus antara developer dan mahasiswa/ mahasiswi di Fakultas Syari’ah UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten yang merupakan pengguna aplikasi Neo Plus telah memenuhi rukun dan syarat menurut hukum Islam dari akad ju’alah dan sah karena tidak bertentangan dengan hukum Islam, sehingga pendapatan yang dihasilkan dari aplikasi Neo Plus halal karena sesuai dengan aturan yang ada pada aplikasi Neo Plus dan hukum Islam, sesuai dengan dalil yang menunjukkan tentang akad ju’alah yang tertera dalam Q.S Yusuf ayat 72 dan hadis riwayat Imam Al�Bukhari dari Abu Sa’id Al-Khudri yang dikeluarkan oleh Fatwa Dewan Syariah Nasional, Nomor 62/DSN-MUI/XII/2007 Tentang Akad Ju’alah.
RITA RAHMAWATI - Personal Name
SKRIPSI HES 498
340
Text
Indonesia
UIN SMH BANTEN
2022
Serang Banten
xi + 92 hlm.; 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...