Detail Cantuman Kembali

XML

Pengaruh Periklanan, Kualitas Produk dan Persepsi Konsumen Terhadap Keputusan Menggunakan Digital Payment ShopeePay (Studi Kasus Pada Mahasiswa Jurusan Ekonomi Syariah UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten)


Latar belakang penelitian ini adalah Semakin berkembang dan banyaknya saingan pada Digital Payment. Mengakibatkan persaingan dibidang aplikasi Digital Payment yang semakin ketat, hal ini mengharuskan perusahaan Digital Payment memperhatikan faktor-faktor yang dapat terus membuat Perusahaan bertahan, tumbuh dan berkembang. Perumusan masalah dalam penelitian ini yaitu 1) Bagaimana pengaruh periklanan terhadap keputusan menggunakan digital payment ShopeePay pada mahasiswa Jurusan Ekonomi Syariah UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten ? 2) Bagaimana pengaruh kualitas produk terhadap keputusan menggunakan digital payment ShopeePay pada mahasiswa Jurusan Ekonomi Syariah UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten ? 3) Bagaimana pengaruh persepsi konsumen terhadap keputusan menggunakan digital payment ShopeePay pada mahasiswa Jurusan Ekonomi Syariah UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten ? 4) Bagaimana pengaruh periklanan, kualitas produk dan persepsi konsumen terhadap keputusan menggunakan digital payment ShopeePay pada mahasiswa Jurusan Ekonomi Syariah UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten ? Tujuan dari penelitian ini yaitu 1) Untuk mengetahui pengaruh periklanan terhadap keputusan menggunakan digital payment ShopeePay pada mahasiswa Jurusan Ekonomi Syariah UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten. 2) Untuk mengetahui pengaruh kualitas produk terhadap keputusan menggunakan digital payment ShopeePay pada mahasiswa Jurusan Ekonomi Syariah UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten. 3)Untuk mengetahui pengaruh persepsi konsumen terhadap keputusan menggunakan digital payment ShopeePay pada mahasiswa Jurusan Ekonomi Syariah UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten. 4) Untuk mengetahui pengaruh periklanan, kualitas produk dan persepsi konsumen terhadap keputusan menggunakan digital payment ShopeePay pada mahasiswa Jurusan Ekonomi Syariah UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten. Penelitian ini menggunakan metode analisis regresi linear berganda. Uji validitas dan reliabilitas instrumen. Uji asumsi klasik. Uji t dan uji f karena diduga ada pengaruh yang positif dan signifikan antara periklanan, kualitas produk dan persepsi konsumen terhadap keputusan menggunakan, dan uji koefisien determinasi. Kesimpulannya, pengujian hipotesis pada periklanan diketahui nilai thitung > ttabel (2.353 > 1,984), berarti bahwa periklanan secara parsial berpengaruh signifikan terhadap keputusan menggunakan. Pengujian hipotesis pada kualitas produk diketahui bahwa nilai thitung > ttabel (2.423 > 1.984), berarti bahwa kualitas produk secara parsial berpengaruh signifikan terhadap keputusan menggunakan. Dan pengujian hipotesis pada persepsi konsumen diketahui bahwa nilai thitung > ttabel (5.593 > 1.984), berarti bahwa persepsi konsumen secara parsial berpengaruh signifikan terhadap keputusan menggunakan. Kemudian pada uji f diperoleh hasil nilai fhitung > ftabel (83.316 > 2,70), hal ini menunjukkan bahwa periklanan, kualitas produk dan persepsi konsumen secara bersama-sama (simultan) berpengaruh terhadap keputusan menggunakan. Setelah dilakukan analisis statistik didapat persamaan regresi berganda Y = 0,656 + 0,218x1 + 0,208x2 + 0,632x3 + e. Nilai koefisien determinasi sebesar 0.714, hal tersebut menunjukkan bahwa sebesar 71,4% variabel periklanan, kualitas produk dan persepsi konsumen mempengaruhi keputusan menggunakan. Sedangkan 28,6% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak disebutkan dalam penelitian ini.
Widia Wati - Personal Name
SKRIPSI EIS 590
2x6.3
Text
Indonesia
2021
serang
xvi + 162 hlm.; 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...