Detail Cantuman Kembali

XML

Retorika Dakwah KH. Syakur Yasin Di Media Youtub


Dakwah merupakan kebutuhan bagi umat manusia bagi seluruh alam, karena dakwah, merupakan kewajiban bagi setiap muslim. KH. Syakur Yasin merupakan salah satu pendakwah yang menggunakan gaya retorika yang menarik ketika berdakwah. Tentu hal ini, akan menjadi ciri khas tersendiri bagi KH. Syakur Yasin dalam mencontohkan ilustrasi dengan perkataan yang sangat retoris dan mengena ketika berdakwah. Maka berdasarkan pada latar belakang di atas, rumusan masalah dalam penelitian ini adalah 1) Bagaimana Konsep ethos, phatos dan logos Retorika dakwah KH. Syakur Yasin di Media Sosial Youtube?. Penelitian ini, dilaksanakan di akun media sosial youtube milik Buya Syakur. Adapun Jenis penelitian ini adalah menggunakan jenis penelitian kualitatif, dengan mengumpulkan data-data melalui teknik pengamatan berdasarkan pada pendekatan naratif-deskriptif dan dokumentasi. Kemudian diamati dan dijelaskan dalam sistematika yang disusun berdasarkan pada kerangka teori yang penulis gunakan. Dari hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa konsep ethos, phatos dan loghos dari retorika dakwah KH. Syakur Yasin adalah ethosnya beliau selalu menggunakan keahliannya. Seperti pengetahuan yang dimilikinya, serta memiliki daya tarik tersendiri dalam kostum yang digunakannya. Phatosnya beliau selalu menggunakan bahasa emosianal verbal (kata-kata) dan non verbal (mimik wajah). Sedangkan logosnya, yakni beliau selalu menggunakan bahasa yang mudah untuk bisa dipahami oleh logika
MILA NURONIYAH - Personal Name
S KPI 714
200 Agama
Text
Indonesia
UIN SMH BANTEN
2022
serang-banten
xii + 67 hlm.; 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...