Detail Cantuman Kembali
Pengaruh Pendapatan Bagi Hasil Mudharabah dan Musyarakah Terhadap Laba Bersih Pada Bank Syariah Mandiri Periode 2016-2019
Penelitian ini dilatar belakangi oleh pendapatan bagi hasil mudharabah dan musyarakah yang diperoleh pada bulan Desember 2019 mengalami penurunan, sedangkan laba bersih mengalami peningkatan. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana pengaruh mudharabah dan musyarakah terhadap laba bersih pada Bank Syariah Madiri periode 2016 - 2019 baik secara parsial maupun secara simultan?Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pendapatan bagi hasil mudharabah dan musyarakah terhadap laba bersih pada Bank Syariah Mandiri periode Januari 2016 sampai dengan Desember 2019. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis deskripitif. Pendekatan penelitian menggunakan penelitian kuantitatif dengan sumber data yang digunakan adalah data sekunder. Penelitian menggunakan data dari laporan laba rugi Bank Syariah Mandiri yang terdapat di OJK. Teknik analisis yang digunakan meliputi analisis statistik deskriptif, analisis uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, uji hipotesis yaitu uji t, uji F dan koefisien determinasi (R2) dengan menggunakan alat bantu analisis SPSS 24. Hasil penelitian menunjukkan secara parsial pendapatan bagi hasil mudharabah berpengaruh negatif dan signifikan terhadap laba bersih pada Bank Syariah Mandiri periode 2016-2019. Hasil uji t, yaitu nilai < (-18,564 < 2,01410) dan signifikansi < 0,05 (0,000 < 0,05). Secara parsial pendapatan bagi hasil musyarakah berpengaruh positif dan signifikan terhadap laba bersih pada Bank Syariah Mandiri periode 2016-2019. Hasil uji t, yaitu > (38,571 > 2,01410) dan nilai signifikansi < 0,05 (0,000 < 0,05). Dan secara simultan pendapatan bagi hasil mudharabah dan musyarakah berpengaruh positif dan signifikan terhadap laba bersih pada Bank Syariah Mandiri periode 2016-2019. Hasil uji F, dimana > (965,745 > 3,20) dan nilai signifikansi < 0,05 (0,000 < 0,05).
Mohamad Rizqi Subhana - Personal Name
SKRIPSI PBS 405
2x6.3
Text
Indonesia
2021
serang
xvii + 127 hlm.; 18 x 25 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...