Detail Cantuman Kembali

XML

Pengaruh Supervisi Klinis Kepala Sekolah Terhadap Peningkatan Mutu Pembelajaran Guru Di MTs Negeri 3 Kabupaten Serang


Penelitian ini dilatar belakangi oleh sedikitnya jumlah kepala sekolah yang menyadari akan peran serta tanggung jawabnya sebagai supervisor yaitu untuk mensupervisi kinerja para pegawainya salah satunya tenaga pendidik dimana supervisinya yaitu supervisi klinis, atas kurangnya peran kepala sekolah dalam mensupervisi klinis yang kurang maksimal sehingga mengakibatkan rendahnya suatu mutu pembelajaran guru salah satunya Di MTs Negeri 3 Kabupaten Serang. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimana kegiatan supervisi klinis kepala Sekolah, bagaimana mutu pembelajaran guru dan bagaimana pengaruh supervisi klinis kepala sekolah terhadap peningkatan mutu pembelajaran guru pada MTs Negeri 3 Kabupaten Serang. Adapun tujuannya untuk Mendeskripsikan kegiatan supervisi klinis kepala sekolah, mendeskripsikan mutu pembelajaran guru dan menganalisis pengaruh supervisi klinis kepala sekolah terhadap peningkatan mutu pembelajaran guru pada MTs Negeri 3 Kabupaten Serang. Penelitian ini dilakukan menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif. Instrumen penelitian menggunakan angket. Sampel berjumlah 30 responden diambil dari semua populasi. Analisis data menggunakan teknik analisis deskriptif dan inferensial, analisis deskriptif meliputi menghitung tabel frekuensi, mean, modus, median, varians, simpangan baku, histogram dan polygon. Sedangkan analisis inferensial menggunakan analisis regresi dan korelasi. Hasil penelitian, Pertama, menunjukan tingkat supervisi klinis kepala sekolah lebih dominan pada penilaian sangat baik mencapai 89,00%. Kedua, tingkat mutu pembelajaran siswa lebih dominan tergolong kategori baik sebesar 76,83%. Ketiga, terdapat pengaruh positif dan signifikan dimensi supervisi klinis kepala sekolah terhadap mutu pembelajaran siswa sebesar 30%. Dan koefisien korelasi 0,55 artinya pengaruh supervisi klinis kepala sekolah terhadap mutu pembelajaran guru pada taraf yang cukup berarti.
Tubagus Octafiani - Personal Name
SKRIPSI MPI 136
SKRIPSI MPI 136
Text
Indonesia
Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten
2021
Serang Banten
21,5cm, 28cm, 96 hlm
LOADING LIST...
LOADING LIST...