Detail Cantuman Kembali

XML

Pengaruh Pembiayaan Terhadap Perkambangan Usaha Nasabah Bank Wakaf Mikro An-Nawawi Tanara.


Judul Skripsi: Pengaruh Pembiayaan Terhadap Perkambangan Usaha Nasabah Bank Wakaf Mikro An-Nawawi Tanara. Penelitian ini dilakukan di Bank Wakaf Mikro An-Nawawi Tanara untuk mengetahui apakah variabel pembiayaan berpengaruh positif terhadap perkembangan usaha nasabah Bank Wakaf Mikro An-Nawawi Tanara. Variabel yang diteliti yaitu Pembiayaan (X) dan Perkembangan Usaha (Y). Adapun perumusan masalah dalam penelitian ini yaitu 1). Apakah ada pengaruh pembiayaan terhadap perkembangan usaha nasabah Bank Wakaf Mikro An-Nawawi Tanara? 2). Seberapa besar pengaruh pembiayaan terhadap perkembangan usaha nasabah Bank Wakaf Mikro An-Nawawi Tanara? Adapun tujuan dari penelitian ini yaitu 1). Untuk mengetahui apakah ada pengaruh pembiayaan terhadap perkembangan usaha nasabah Bank Wakaf Mikro An-Nawawi Tanara. 2). Untuk mengetahui seberapa besar pengaruh pembiayaan terhadap perkembangan usaha nasabah Bank Wakaf Mikro An-Nawawi Tanara. Dalam penelitian ini populasi yang ditentukan adalah nasabah Bank Wakaf Mikro An-Nawawi Tanara sejumlah 320 nasabah dengan sampel 76 responden. Metode analisis yang digunakan adalah analisis kuantitatif meliputi Uji Deskripstif, Uji Validitas, Uji Reliabilitas, Uji Asumsi Klasik (Uji Normalitas, Uji Heteroskedastisitas), Uji Hipotesis (Analisis Regresi Linier Sederhana, R² dan Uji t). Kesimpulanya pengujian hipotesis menggunakan SPSS 21.0 yaitu diketahui nilai thitung > ttabel (3,917 > 1,666) dengan demikian maka terdapat pengaruh positif antara pembiayaan terhadap perkembangan usaha nasabah Bank Wakaf Mikro An-Nawawi Tanara dan signifikan bernilai 0,000 < 0,05 sehingga H0 ditolak dan H1 diterima. Nilai R² yaitu 0,458 hal ini berarti kemampuan variabel pembiayaan menjelaskan pengaruhnya terhadap perkembangan usaha sebesar 45,8% sedangkan sisanya sebesar 54,2% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak termasuk dalam penelitian ini.
Zakiyatunnufus - Personal Name
SKRIPSI EIS 486
SKRIPSI EIS 486
Text
Indonesia
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten
2021
Serang Banten
21.5cm, 28cm, 111hlm
LOADING LIST...
LOADING LIST...