Detail Cantuman Kembali

XML

Analisis Perbandingan Kinerja Keuangan Sebelum dan Sesudah Spin-Off pada Bank BJB Syariah dan Bank BNI Syariah.


. Penelitian ini dilakukan di Bank Jabar Banten Syariah dan Bank Negara Indonesia Syariah untuk menganalisis apakah ada perbedaan kinerja keuangan PT. Bank BJB Syariah dan PT. Bank BNI Syariah sebelum dan sesudah memisahkan diri (spin-off). Adapun perumusan masalah dalam penelitian ini yaitu 1). Bagaimana perbedaan kinerja keuangan PT. Bank BJB Syariah sebelum dan sesudah melakukan pemisahan (spin-off) dilihat dari rasio ROA, ROE, dan BOPO?. 2). Bagaimana perbedaan kinerja keuangan PT. Bank BNI Syariah sebelum dan sesudah melakukan pemisahan (spin-off) dilihat dari rasio ROA, ROE, dan BOPO? Adapun tujuan dari penelitian ini yaitu 1). Untuk menganalisis apakah ada perbedaan kinerja keuangan PT. Bank BJB Syariah sebelum dan sesudah memisahkan diri (spin-off) dalam rasio keuangan ROA, ROE, dan BOPO?. 2). Untuk menganalisis apakah ada perbedaan kinerja keuangan PT. Bank BNI Syariah sebelum dan sesudah memisahkan diri (spin-off) dalam rasio keuangan ROA, ROE, dan BOPO ? Penelitian ini menggunakan metode analisis data uji beda dengan uji sebelumnya diakukan uji normalitas dengan Kolomogrov-Smirnov untuk membuktikan apakah data terdistribusi normal atau tidak terdistribusi normal, karena di dapat hasil data terdistribusi normal pada Bank BJB Syariah maka uji hipotesis yang dipakai adalah Independent Sampe T-Test dan pada Bank BNI Syariah didapat data tidak terdistribusi normal maka uji hipotesis yang dipakai adalah Mann-Whitney. Kesimpulannya bahwa nilai rasio ROA dan BOPO sebelum dan sesudah spin-off pada Bank BJB Syariah menunjukan perbedaan yang signifikan, adapun untuk nilai ROE menunjukan tidak terdapat perbedaan yang signifikan, dan pada Bank BNI Syariah nilai ROA, ROE dan BOPO menjunjukan tidak terdapat perbedaan yang signifikan baik sebelum dan sesudah spin-off.
Ayu Adiawati - Personal Name
SKRIPSI PBS 330
SKRIPSI PBS 330
Text
Indonesia
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten
2021
Serang Banten
21.5 cm , 28cm, 120 hlm
LOADING LIST...
LOADING LIST...