Detail Cantuman Kembali

XML

Pengaruh budaya organisasi dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan bank BTN syariah KCS Serang. Diploma atau S1 thesis


Budaya Organisasi dan Motivasi Kerja sangatlah penting untuk meningkatkan kinerja karyawan, dengan adanya Budaya organisasi para karyawan lebih terarah dalam bekerja dan dengan adanya motivasi kerja yang diberikan menjadikan karyawan lebih semangat dalam bekerja hal ini dapat meningkatkan kinerja karyawan. Setiap kinerja/ pegawai sangat dipengaruhi oleh beberapa faktor, diantaranya kompetensi individu yang wujudnya adalah keahlian sesuai dengan bidangnya, dukungan institusi organisasi yang berupa budaya organisasi yang baik dan lingkungan kerja yang kondusif, serta dukungan manajemen yang baik berupa motivasi dan keteladanan perilaku dari pimpinan. Adapun perumusan masalah dalam penelitian ini yaitu Bagaimana pengaruh Budaya Organisasi Terhadap Kinerja Karyawan di Bank BTN Syariah KCS Serang? Bagaimana pengaruh Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan di Bank BTN Syariah KCS Serang? Bagaimana pengaruh Budaya Organisasi dan Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan di Bank BTN Syariah KCS Serang? Adapun tujuan dari penelitian ini yaitu untuk menelaah pengaruh Budaya Organisasi terhadap kinerja karyawan Bank BTN Syariah KCS Serang, untuk menelaah pengaruh Motivasi Kerja Terhadap kinerja karyawan Bank BTN Syariah KCS Serang dan untuk menelaah pengaruh Budaya Organisasi dan Motivasi kerja terhadap kinerja karyawan Bank BTN Syariah KCS Serang. Metode yang digunakan adalah pendekatan Kuantitatif. Sampel yang diambil adalah jumlah Karyawan Bank BTN Syariah KCS Serang sebanyak 81 responden. Instrument pengumpulan menggunakan data primer. Data primer diperoleh dengan menggunakan angket atau kuesioner. Analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah Uji regresi linear berganda, uji validitas dan uji reliabilitas, uji asumsi klasik, uji determinasi, uji koefisien korelasi, uji F dan Uji T dengan bantuan SPSS versi 22. Hasil penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa Budaya Organisasi berpengaruh secara parsial terhadap kinerja karyawan Bank BTN Syariah KCS Serang dan Motivasi kerja secara parsial juga berpengaruh terhadap kinerja Bank BTN Syariah KCS Serang. Dari uji F (Simultan) variabel Budaya Organisasi dan Motivasi Kerja secara bersama-sama berpengaruh terhadap kinerja Bank BTN Syariah KCS Serang. Uji determinasi R2 diketahui bahwa besar persentasi pengaruh variabel Budaya Organisasi dan Motivasi Kerja mempengaruhi kinerja karyawan sebesar 58,9% sedangkan sisanya 41,1% dipengaruhi oleh Lingkungan Kerja, Komitmen, dan Gaya Kepemimpinan.
Siti Uswatun Hasanah - Personal Name
SKRIPSI PBS 347
SKRIPSI PBS 347
Text
Indonesia
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten
2021
Serang Banten
21.5cm, 28cm, 105hlm
LOADING LIST...
LOADING LIST...