Detail Cantuman Kembali

XML

Strategi komunikasi Dinas Lingkungan Hidup Kota Serang dalam Program Zero Waste di Kota Serang, Tahun 2021


Seiring berkembangnya zaman semakin banyak pula populasi manusia maka akan semakin menghasilkan sampah secara signifikan. Maka hal ini harus dilakukan strategi komunikasi yang berbasis lingkungan guna mengubah cara dan pola pikir serta paradigma dalam mengelola sampah. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui strategi komunikasi lingkungan yang dilakukan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Serang dalam menyosialisasikan program zero waste di Kota Serang, khususnya Kecamatan Serang dalam komunikasi lingkungan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan metode deskriptif. Subjek penelitian terdiri atas Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Serang, Kepala Seksi Pengelolaan Sampah, Kepala Seksi Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup, Staf Pelaksana PKLH, Direktur/Ketua Bank Sampah Lestari 25, dan Masyarakat Taman Banten Lestari Kelurahan Unyur, Kecamatan Serang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian dilakukan dengan wawancara, observasi dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa strategi komunikasi lingkungan yang dilakukan oleh DLH Kota Serang dalam menyosialisasikan program zero waste ialah dengan melakukan sosialisasi secara langsung kepada masyarakat di tingkat Kecamatan/Kelurahan selain itu DLH Kota Serang juga membuat TPS3R yang terletak di Sepang, Taktakan Kota Serang. Komunikasi lingkungan yang dilakukan oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Serang diawali dengan melakukan pendekatan kepada Lurah/Camat setempat yang diikutsertakan oleh Ketua RT dan RW, serta kumpulan ibu-ibu rumah tangga. Tidak hanya itu komunikasi berbasis lingkungan dalam menyosialisasikan program zero waste juga dengan mengaktifkan TPS3R yang telah disediakan oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Serang. Pesan yang disampaikan dalam komunikasi lingkungan ini yaitu berupa komunikasi yang mengedukasi seperti mengurangi sampah, membuang sampah pada tempatnya, menyampaikan kegunaan jenis sampah agar bisa didaur ulang kembali, sehingga menjadi salah satu penunjang ekonomi masyarakat.
Sarah Mustika Aldila - Personal Name
SKRIPSI KPI 644
SKRIPSI KPI 644
Text
Indonesia
Fakultas Dakwah Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten
2021
Serang Banten
21,5cm, 28cm, 121 hlm
LOADING LIST...
LOADING LIST...