Detail Cantuman Kembali

XML

Analisis pesan dakwah dalam program Acara Khazanah Trans7, (Analisis Semiotik Ferdinand De Saussure)


Seiring dengan perkembangan teknologi yang ada, maka aktivitas dakwah Islam juga harus mengikuti perkembangan teknologi yang ada. Kemajuan teknologi dapat mempengaruhi keberhasilan dakwah. Saat ini, banyak sekali media Massa yang memberikan tayangan berupa program- program religi. Program ―Khazanah‖ Salah satu program religi dan tegolong kedalam ―dakwahtainment” yang memadukan keseimbangan antara content, audio dan visualisasi. Program ―Khazanah‖ sebagai program dakwah hadir dengan inovasi. Kemasannya berbeda dengan program dakwah lainnya. Program ―Khazanah‖ menayangkan berbagai hal yang berkaitan dengan Islam, baik sejarah, ajaran, hingga kisah- kisah inspiratif yang diambil dari Al-Quran dan Hadist. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu: Nilai Pesan dakwah apa saja yang terkandung dalam Acara Khazanah Trans7 Episode Bulan Januari 2020? Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan pendekatan kualitatif dengan menggunakan metode analisis semiotika. Unit analisis dalam penelitian ini adalah berupa potongan- potongan gambar yang terdapat dalam Acara Khazanah Trans7. Jenis data objek penelitian ini ialah data primer. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan metode Semiotika Ferdinand De Saussure dengan dua tahap, yakni penanda (signifier) dan petanda (signified). Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa nilai pesan dakwah yang terkandung dalam Acara Khazanah Trans7, diantaranya ialah: (1) Nilai pesan Syariah (Hukum) yang terkandung dalam beberapa tayangan, diantaranya: shalat sambil menjaga anak, bolehkah melirik?, bolehkah bersuci dengan air banjir?, melihat aurat orang lain tersingkap saat berjamaah, bagaimana?, junub ketika sakit, bagaimana bersucinya?, dan wudhu tidak rata akan di siksa di neraka. (2) Nilai Pesan Aqidah yang terkandung dalam beberapa tayangan, diantaranya: cara mati tunjukkan baik buruknya amal seseorang, setiap manusia di dampingi lima malaikat, orang meninggal roh nya dimana?,amalan- amalan ini bisa mengubah takdir, dan baca al- kahfi tidak sampai selesai, tetap dapat keutamaan?. Dan (3) Nilai pesan Akhlakul Karimah, yang terkandung dalam beberapa tayangan, diantaranya: sikap terbaik ketika ngobrol dengan teman, ucapan istigfar, dan mintalah do‘a anak kecil, do‘a nya mustajab.
Anis Cahyani - Personal Name
SKRIPSI KPI 620
SKRIPSI KPI 620
Text
Indonesia
Fakultas Dakwah Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten
2020
Serang Banten
21,5cm, 28cm, 100 hlm
LOADING LIST...
LOADING LIST...