Detail Cantuman Kembali
Penerapan metode pembelajaran teman sebaya dalam meningkatkan kemampuan kognitif siswa pada mata pelajaran Al-Quran Hadits (PTK di Kelas VIII MTs Masarratul Muta’allimin Banten)
Pembelajaran Al-Quran Hadits di kelas VIII MTs Masarratul Muta’allimin Banten menggunakan metode konvensional, sehingga dalam proses pembelajarannya hanya berjalan satu arah, hasil belajar siswa masih banyak yang belum mencapai KKM. Oleh karena itu, perbaikan pembelajaran sangat dibutuhkan dalam meningkatkan hasil belajar siswa di MTs Masarratul Muta’allimin Banten dengan menggunakan pendekatan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dan penggunaan metode Teman Sebaya diharapkan dapat meningkatkan Kemampuan Kognitif belajar siswa. Berdasarkan latar belakang masalah di atas, maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: Bagaimana penerapan metode Pembelajaran teman sebaya (peer teaching) dalam meningkatkan kemampuan kognitif siswa kelas 8 di MTs Masarratul Muta’allimin Banten. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan menggunkan model PTK Kemmis dan Mc Taggart, yang dilakukan dikelas VIII MTs Masarratul Muta’allimin Banten dengan jumlah siswa sebanyak 19 orang. Metode pembelajaran yang digunakan yaitu metode pembelajaran Teman Sebaya. Berdasarkan hasil penelitian di lapangan, pertama, penerapan metode Teman Sebaya sesuai dengan langkah-langkah yang ada dalam metode Teman Sebaya dapat dilakukan dengan baik. Kedua, hasil belajar siswa mengalami peningkatan yang dapat dilihat dari perolehan nilai dari setiap siklus. Hal ini membuktikan bahwa penerapan metode Teman Sebaya pada pembelajaran Al-Quran Hadits pada materi hukum bacaan laam dan ra’ meningkatkan kemampuan kognitif.
Devi Wahyudin - Personal Name
SKRIPSI PAI 3028
SKRIPSI PAI 3028
Text
Indonesia
Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten
2019
Serang Banten
21,5cm, 28cm, 54 hlm
LOADING LIST...
LOADING LIST...