Detail Cantuman Kembali
Peran keluarga dalam membiasakan kerja sama anak melalui bermain di Kp. Parakan Ds. Banyumas Pandeglang Banten
Tujuan penelitian ini adalah: untuk mengetahui peran keluarga dalam membentuk kerja sama anak, dan untuk mengetahui hambatan keluarga dalam membentuk kerja sama anak di kp. Parakan. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode kualitatif deskriptif, data penelitian diperoleh dengan menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Objek penelitian adalah anak usia 4-5 tahun dan orang tua anak. Teknis analisis data dalam penelitian ini ada beberapa tahapan diantaranya: pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa dalam membentuk kerja sama anak yang diterapkan oleh orang tua di kp. Parakan dengan cara merintah anak atau mencontohkan untuk saling membantu dalam segala kegiatan. Simpulannya yaitu peran keluarga dalam membentuk kerja sama anak dengan cara saling membantu, saling gotong royong, dan saling berbagi. Namun, peran orang tua dalam memperhatikan anak ketika sedang bermain perlu ditingkatkan lagi, karena dengan bermain bersama nilai kerja sama anak itu sangat dibutuhkan. Dan hambatan yang dialami yaitu karena kondisi prilaku anak yang masih belum stabil dan orang tua harus terus membiasakannya dalam menghadapi prilaku anak tersebut. Saran untuk peran keluarga dalam menumbuhkan rasa kerja sama anak perlu di sesuaikan sesuai indikator kemampuan, dan harus tetap memperhatikan anak, dan perlu di stimulasi seperti mengenalkan permainan-permainan yang bersifat kelompok, menunjukkan rasa kasih sayang, menunjukkan sikap gotong royong, sikap saling berbagi, dan sikap kesungguhan hati dalam membantu orang lain sehingga kemampuan kerja sama anak dengan temannya berkembang dengan optimal.
Heni Septiani - Personal Name
SKRIPSI PIAUD 33
SKRIPSI PIAUD 33
Text
Indonesia
Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten
2020
Serang Banten
21,5cm, 28cm, 105 hlm
LOADING LIST...
LOADING LIST...