Detail Cantuman Kembali

XML

Pembelajaran Tauhid dalam Pendidikan Islam menurut Muhammad Abduh dan Rasyid Ridha


Tesis ini dilatarbelakangi oleh keyakinan kepada Allah yang akan menjadikan Ibadah semakin ikhlas sehingga berimbas kepada ranah sosial , karena ajaran tauhid diajarkan sejak dini maka akan meniscayakan kemerdekaan dan kebebasan berpikir namun tetap bersumber dan bermuara kepada Allah SWT melalui pemikiran dua tokoh pemikir yakni Muhammad Abduh dan Rasyid Rhida. Tujuan dari Tesis ini ingin mengetahui Tauhid dan pendidikan menurut Muhammad Abduh dan Rasyid Ridha, dan ingin mengetahui bagaimana pembelajaran tauhid dalam Pendidikan Islam perspektif Muhammad Abduh dan Rasyid Ridha. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian library research (penelitian pustaka). Adapun sumber data primer dalam penelitian ini adalah Kitab Tafsir al Manar dengan menjelaskan pemikiran pembelajaran Tauhid dari dua tokoh yang berpengaruh, sedangkan data sekunder dalam penelitian ini adalah buku, jurnal, paper, artikel atau sumber lain yang tidak membahas secara langsung namun masih ada kaitannya dengan penelitian ini. Hasil temuan dari penelitian ini, menurut kedua tokoh bahwa berpikir secara rasional dalam mencapai sebuah kemeslahatan harus disesuaikan dengan keadaan saat ini sehingga interpretasi baru dengan membuka pintu ijtihad, menanamkan akhlak yang mulia, jiwa yang bersih, disertai dengan pendidikan mampu membuat keyakinan semakin kokoh, membentuk pola pikir anak yang melahirkan prilaku positif sekaligus mewujudkan pribadi yang saleh, yang akan mencapai kebahagiaan di dunia akhirat, hal ini akan membentuk pribadi yang mempunyai struktur jiwa yang seimbang yakni tidak hanya menekankan pengembangan akal tetapi juga pengembangan spiritual sehingga tanda-tanda kebesaran dan keesaan Tuhan terwujud dan terintegrasi.
Asep Muqofi - Personal Name
TESIS PAI 304
TESIS PAI 304
Text
Indonesia
PROGRAM PASCASARJANA UIN SULTAN MAULANA HASANUDDIN BANTEN
2020
Serang Banten
21,5cm, 28cm, 152 hlm
LOADING LIST...
LOADING LIST...