Detail Cantuman Kembali

XML

Efektivitas penggunaan media boneka tangan terhadap peningkatan keterampilan menyimak cerita (Quasi eksperimen di kelas II MI Math’laul Anwar Pasirdurung Kab. Pandeglang)


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh penggunaan media Boneka Tangan terhadap peningkatan keterampilan menyimak cerita siswa pada pelajaran bahasa Indonesia pada materi mendengarkan cerita. Penelitian ini dilakukan di kelas II MI Math’laul Anwar Pasirdurung. Dalam penelitian ini metode yang digunakan adalah pre eksperimen dengan desain penelitian Nonequevalent Control Group Design Populasi yang digunakan seluruh siswa kelas II di MI Mat’laul Anwar Pasirdurung Sampel yang di ambil adalah kelas II dengan jumlah 46 siswa dari kelas II a dan kelas II b. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini berupa tes . Teknik analisis data yang digunakan adalah uji normalitas, uji homogenitas dan uji-t. Hasil penelitian menunjukan bahwa siswa yang diberikan perlakuan mendapatkan nilai rata-rata 74, sedangkan siswa yang tidak diberikan perlakuan memperoleh nilai rata-rata sebesar 59,73. Hasil uji-t diperoleh sebesar 3,747 lebih besar dari ttabel (2,021). Artinya penelitian menunjukan bahwa Ha diterima dan menolak H0. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penggunaan media boneka tangan efektif dan berpengaruh terhadap keterampilan menyimak pada materi mendengarkan cerita.
Roudatul Janah - Personal Name
SKRIPSI PGMI 1416
SKRIPSI PGMI 1416
Text
Indonesia
Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten
2020
Serang Banten
21,5cm, 28cm, 90 hlm
LOADING LIST...
LOADING LIST...