Detail Cantuman Kembali
Pengaruh penerapan metode Targhib Wa Tarhib terhadap hasil belajar siswa pada Mata Pelajaran Agama Islam. (Studi di Kelas VIII SMP Negeri 2 Kemiri Kabupaten Tangerang)
Pendidikan Agama Islam adalah upaya sadar dan terencana dalam menyiapkan peserta didik untuk mengenal, memahami, menghayati, hingga mengimani, bertakwa dan berakhlak mulia, dalam mengamalkan ajaran agama islam dari sumber utama kitab suci Al-Qur’an dan Al-Hadis. Tujuan penulisan dalam penelitian ini adalah : 1) Untuk mengetahui hasil belajar kelas eksperimen yang menerapkan metode Targhib wa tarhib pada mata pelajaran pendidikan agama islam di kelas VIII SMP Negeri 2 Kemiri dan 2) Untuk mengetahui hasil belajar kelas kontrol yang menggunakan konvensionalpada mata pelajaran pendidikan agama islam di kelas VIII SMP Negeri 2 Kemiri 3) Untuk mengetahui perbedaan hasil belajar kelas eksperimen yang menerapkan metode targhib wa tarhib dan hasil belajar kelas kontrol yang menggunakan metode konvensional pada Mata Pelajaran Agama Islam di kelas VIII SMP Negeri 2 Kemiri. Hipotesis dalam penelitia ini diuraian dalam kaliamat H0: μ1 ≤μ2 Ha: μ1 ≥ μ2 H0: tidak terdapat pengaruh yang signifikan antara metode Targhib wa Tarhib terhadap hasil belajar siswa mata pelajaran PAI. Ha : terdapat pengaruh yang signifikan antara metode Targhib wa Tarhib terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran PAI. Pengaruh penerapan metode Targhib wa tarhib terhadap hasil belajar akan dilihat dari data post test kels eksperimen. Metode penelitian yang penulis gunakan adalah metode penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode eksperimen semu Quasi Experimental tipe Nonequivalen control group Design. Tekhnik pengumpulan data menggunakan dokumentasi dan tes. Langkah- langkah dalam penelitian ini peneleliti memberikan perlakuan kepada kelas eksperimen yaitu kelas VIII.1 dengan menggunkan metode targhib wa tarhib dengan tujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa dalam pelajaran Pendidikan Agama Islam sedangkan kelas kontrol tidak diberikan perlakuan kelas eksperimen. Berdasarkan hasil analisis dari penelitian yang dilakukan bahwa Setelah menggunakan Metode Targhib wa Tarhib diperoleh nilai rata-rata kelas eksperimen sebesar 81,66 dan Nilai rata-rata hasil belajar kelas kontrol 65,94. Pengujian hipotesis untuk mengetahui perbedaan hasil belajar PAI antara kelas eksperimen dan kelas kontrol setelah perlakuan uji- t pihak kanan, dimana diperoleh nilai thitung sebesar 25,7 lebih besar dari nilai ttabel pada taraf signifikan 0,05, yakni 1,68. 25,7 ≥ 1,68. Maka H0 ditolak dan Ha diterima. hal ini menunjukan bahwa penerapan metode Targhib wa tarhib terhadap hasil belajar siswa terdapat pengaruh yang baik dan signifikan.
Iyah Sahyati - Personal Name
SKRIPSI PAI 3005
SKRIPSI PAI 3005
Text
Indonesia
Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten
2019
Serang Banten
21,5cm, 28cm, 106 hlm
LOADING LIST...
LOADING LIST...